Laporan Liputan

PEMBUKAAN KONFRENSI PGRI SIBOLGA PERIODE 2015 – 2016

SIBOLGA – Dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan, dianggap perlu bahwa dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar berbagai jenjang sekolah harus memberdayakan semua aspek secara komprehensif,integratif, dan berkesinambungan, dimana salah satunya mengembangkan diri yang berwadahkan dalam organisasi PGRI.Dalam konteks ini PGRI memiliki peran yang sangat strategis untuk berperan aktif dalam meningkatkan kualitas SDM para anggotanya, demikian sambutan Wali Kota Sibolga saat membuka Konfrensi PGRI Sibolga Periode 20152016 Tahun 2016yang dibacakan oleh Asisten III Josua Hutapea,S.Sos, dilaksanakan di Aula Lanal SibolgaKamis (14/04).

Salah satu dari Misi Pemerintah Kota Sibolga, yaitu meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan secara merata, bermutu dan demokratis bagi masyarakat, serta menyiapkan generasi muda yang siap menghadapi tantangan kemajuan jaman. Misi ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan masyarakat Kota Sibolga yang maju dan berdaya saing. Tujuan ini tentu tidak akan bisa tercapai jika kita mengabaikan masalah pendidikan. Dan berbicara masalah pendidikan sangat tidak mungkin jika kita menaifkan salah satu dari pilar utamanya yaitu guru.

Wali Kota dalam sambutannya juga berharap, melalui kegiatan konfrensi PGRI Sibolga periode 2015-2016 ini, mengajak seluruh pihak untuk lebih meningkatkan kebersamaan dan etos kerja dalam memajukan pendidikan di Kota Sibolga Nauli ini, sehingga kita mampu meningkatkan kualitas pendidikan yang pada akhirnya dapat sejajar dengan daerah – daerah lain yang lebih maju, tutupnya.

Sebelumnya, Ketua Panitia yang sekaligus Ketua PGRI Kota Sibolga, Drs. Nurdiswar Jambak, dalam laporannya menyampaikan,  pengurus PGRI Kota Sibolga dalam kepanitiaan telah menyusun dan mencari calon calon pimpinan PGRI untuk 5 tahun kedepan. “Nanti kita lakukan pemilihan atau proses cepat tepat dalam mencari pemimpin dipengurusan ini, dan kita persilahkan kepada saudara saudara kita yang enerjik, cerdas dan amanah dan penuh kebersamaan untuk mengajukan diriyang sejalan dengan Visi dan Misi Pemerintah Kota Sibolga, kata Jambak.

Turut hadir pada acara ini Kadis Pendidikan Kota Sibolga Alpian Hutauruk, unsur Muspida/mewakili, dan pengurus PGRI Kota Sibolga.           (ben/amir)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button