Berita

PELETAKAN BATU PERTAMA WISMA KAHMI/HMI SIBOLGA TAPTENG

SIBOLGA – Wali Kota Sibolga  Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM, hadir dan melakukan peletakan batu pertama wisma KAHMI/HMI Sibolga – Tapteng di Jl. Baru Terminal Pandan, Sabtu (21/05). Turut hadir dalam acara tersebut Majelis Penasehat PKMN KAHMI Dr. Ir. Akbar Tanjung, mantan Bupati Tapanuli Tengah Drs. Panusunan Pasaribu, MM, Bupati Tapanuli Tengah H. Sukran Jamilan Tanjung, SE, MM, Sekda Kota Sibolga  Drs. Mochamad Sugeng, Asisten I Pemerintahan Kota Sibolga  Ir. Basar M Sibarani, M.Si, Muspida Kab. Tapteng, ormas AMPI, pengurus KAHMI Tapsel – Sibolga – Tapteng serta kader HMI.

Ketua Umum MD KAHMI Sibolga – Tapteng Drs. Alpian Hutauruk M.Pd dalam sambutannya menyampaikan, sebagai bentuk kecintaan terhadap KAHMI dan HMI, ia menghibahkan tanah untuk pembangunan kantor KAHMI/HMI. Gedung yang rencananya bertingkat ini memerlukan biaya Rp. 670 juta, beliau juga mengungkapkan rasa  bahagia atas kehadiran para undangan yang telah bersedia hadir dalam acara ini. ‘’Merupakan suatu kebahagiaan bagi kami atas kehadiran para undangan khususnya bapak Akbar Tanjung dalam rangka peletakan batu pertama wisma KAHMI/HMI Sibolga – Tapteng ini”, ungkap Alpian.

‘’Kami katakan kepada Bapak, HMI Sibolga – Tapteng sudah berdiri sejak 5 tahun yang lalu, tetapi masih dalam naungan HMI Padang Sidempuan. Alhamdulillah 5 bulan yang lalu, keputusan HMI Sibolga – Tapteng  mendirikan cabang dengan jumlah peserta lebih kurang 200 orang, ini lah yang mendorong kami untuk melakukan pembangunan wisma KAHMI/HMI ini, dimana gedung ini nantinya akan dijadikan sebagai sentral komunikasi kader HMI hingga pelaksanaan pengkaderan anggota HMI’’,  terang Alpian Hutauruk kepada Bapak Akbar tanjung dan para undangan.

Sementara itu, Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk berharap, pembangunan wisma ini dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya kendala yang berarti.  ‘’Alhamdulillah ditengah hujan lebat ini kita tidak surut menjalin silaturahmi dalam rangka peletakan batu pertama wisma KAHMI/HMI, kemudian pada hari ini kita gembira meletakkan batu pertama dilaksanakan sesuai dengan momentum atas kehadiran Bapak Ir. Akbar Tanjung, mudah mudahan pembangunan ini berjalan dengan lancar tanpa kendala yang berarti”, kata Syarfi.

Pada kesempatan yang sama,  selaku Ketua Dewan Penasehat KAHMI Sibolga – Tapteng, Syarfi Hutauruk melakukan penggalangan dana dan berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp. 312 juta ditambah bantuan dari Dra. Delmeria Sikumbang, Istri Wali Kota Sibolga sejumlah 100 sak semen.

Selaku Ketua Penasehat KAHMI Nasional,  Dr. Ir. Akbar Tanjung mengaku bangga terhadap pengurus KAHMI/HMI Sibolga – Tapteng yang sungguh-sungguh membangun dan memajukan KAHMI/HMI, sebagai bentuk perhatian terhadap adik-adik kader HMI dengan mendirikan gedung sebagai kantor serta pusat pengkaderan HMI di Sibolga Tapteng.

“Saya salut dan apresiasi atas perjuangan ini, nantinya dari sinilah akan lahir para pemimpin bangsa Indonesia kedepan”, ujar tokoh nasional tersebut.                   (hendrik)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button