Laporan Liputan

Wali Kota Sibolga Terima Silaturahmi Dewan Pendidikan Kota Sibolga dan Taruna Politeknik AUP

Dinas Kominfo Kota Sibolga I Pandan – Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, menerima kunjungan silaturahmi dari Dewan Pendidikan Kota Sibolga di Matahari Mangga Dua Cafe & Resto, Jl. Sisingamangaraja, Kalangan, Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah, Rabu (04/12/2024) siang. Kegiatan ini diawali dengan makan siang bersama dan dihadiri oleh 22 taruna dari Politeknik Ahli Usaha Perikanan (AUP) Pariaman, Sumatera Barat.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua Dewan Pendidikan Kota Sibolga, Hendra Saputra, S.E., M.Pd., menyampaikan bahwa mulai tahun depan, Kampus Politeknik AUP Pariaman tidak lagi menerima taruna baru karena akan dialihkan ke Politeknik AUP Jakarta. Adapun para taruna yang hadir pada kesempatan tersebut merupakan angkatan ke-3 dan ke-4, yang rencananya akan diberangkatkan secara bergiliran pada 6 Desember 2024.

Wali Kota Sibolga menyambut baik kegiatan ini dan memberikan motivasi kepada para taruna. “Terima kasih telah berkumpul di sini. Kepada adik-adik taruna, tetap semangat, serius dalam belajar, dan jagalah nama baik Kota Sibolga. Saya yakin dengan menjadi lulusan AUP Jakarta, peluang kerja ke depan akan lebih mudah,” ujar Wali Kota.

Wali Kota juga menegaskan pentingnya keberlanjutan program pendidikan ini, meskipun masa jabatannya akan berakhir pada Februari 2025. “Saya berharap kepada Dewan Pendidikan Kota Sibolga agar program ini tetap dilanjutkan ke depannya. Semoga di masa mendatang semakin banyak anak-anak nelayan Kota Sibolga yang berminat dan berkesempatan mengikuti pendidikan ini,” tambahnya.

Pertemuan ini mencerminkan komitmen Pemerintah Kota Sibolga untuk terus mendukung pendidikan berbasis keahlian, khususnya di sektor perikanan, yang relevan dengan potensi daerah dan kebutuhan masyarakat setempat. Taruna diharapkan dapat menjadi generasi unggul yang turut memajukan Kota Sibolga.

Related Articles

Back to top button