Wali Kota Hadiri Pencanangan Pembangunan Zona Integritas WBK dan WBBM

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota Sibolga Drs. H.M Syarfi Hutauruk, MM, menghadiri pencanangan pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), di Aula Polres Sibolga pada Rabu (11/03/20) pagi.
Dalam sambutannya Wali Kota Sibolga menyampaikan, atas nama Forkopimda Kota Sibolga, salut dan bangga kepada jajaran Polres Sibolga yang melaksanakan penandatanganan Fakta Intergritas ini.
“Sehingga kita semua punya tekad, punya kemauan untuk melayani masyarakat dengan baik, senyum, cepat dan tepat,” ujar Wali Kota.
Kapolres Sibolga AKBP Triyadi menyampaikan, “Pelaksanaan penandatanganan piagam pencananangan pelaksanaan zona integritas menuju WBK dan WBBM, memiliki arti penting untuk mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat. Juga merupakan salah satu langkah awal mendukung program pemerintah, untuk melakukan penataan terhadap sistem penyelenggaraan yang tepat, cepat dan profesional dalam mewujudkan good governance and clean governance, serta bebas KKN.”
Terlihat hadir dalam kegiatan ini, Kajari Sibolga Hendri Nainggolan, SH, MM, Ketua Pengadilan Negeri Sibolga Martua Sagala, S.H., M.H, para Kasat dan Kabag di jajaran Polres Sibolga, para Pimpinan OPD, perwakilan RRI, dan para insan pers.