Laporan Liputan

Wakil Wali Kota Ikuti Temu Virtual Arahan Presiden tentang Penanganan Pandemi Covid-19

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wakil Wali Kota Sibolga Pantas Maruba Lumban Tobing, mengikuti Temu Virtual Arahan Presiden RI Ir. Joko Widodo, terkait Penanganan Pandemi Covid-19. Wakil Wali Kota mengikuti kegiatan ini dari Aula Nusantara I Kantor Wali Kota Sibolga, pada Senin (19/07/21) siang.

Dalam arahan Presiden RI menyampaikan, penamaan PPKM darurat akan diganti penyebutannya dengan PPKM Level, yang di bagi menjadi Level 1 hingga Level 4, tergantung tingkat kerawanan. Juga menyampaikan penyegeraan diatribusi bagi daerah yang kekurangan vaksin dan obat-obatan. Presiden juga sangat mengharapkan kerjasama Gubernur, Bupati dan Wali Kota, untuk tetap mensosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat.

Terkait Bansos yang telah dianggarkan sebesar 12,1 Triliun Rupiah, Presiden menyampaikan segera akan direalisasikan. Juga anggaran dana desa yang secara nasional berjumlah 28 Triliun, presiden berpesan untuk segera disampaikan kepada masyarakat. Demikian juga untuk bantuan usaha mikro dan kecil yang berjumlah sebesar 13,3 Triliun, presiden berpesan kementerian terkait untuk segera menyampaikan kepada yang benar berhak menerima.

Hadir mendampingi Wakil Wali Kota mengikuti zoom meeting ini, Sekda M. Yusuf Batubara, SKM, MM, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Josua Hutapea, S.Sos, Kadis Kesehatan Firmansyah Hulu, A.Pt, M.Kes, Plt. Kepala BPBD Dra. Masnot Hasibuan, MA, Plt. Kadis Satpol PP & Damkar Faisal Fahmi Lubis, S.Sos, dan Kadis Perhubungan Marajahan Sitorus, SE.

Related Articles

Back to top button