Laporan Liputan

TPID KOTA SIBOLGA MERAIH PRESTASI TERBAIK SAAT INI SEPANJANG 7 TAHUN TERAKHIR.

SIBOLGA – Rapat Koordinasi Bulanan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Sibolga, Rabu, (13/02/2019) digelar dan dibuka oleh Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, M.M di Graha Aula Bank Indonesia Sibolga.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Sibolga, Suti Masniari Nasution menyampaikan bahwa pada Januari 2019 Sibolga mengalami Deflasi 0,03%, dan hal ini dibenarkan oleh perwakilan dari Badan Pusat Statistik (BPS) yang turut hadir dan menyatakan bahwa ini prestasi terbaik TPID Sibolga selama 7 tahun terakhir. Bahkan di Provinsi Sumatera Utara hanya Kota Sibolga yang mengalami Deflasi, juga secara nasional mengalami inflasi.

Menyikapi Deflasi ini yang mampu dijaga semenjak tahun 2018, KPw BI Sibolga menyampaikan agar TPID ekstra hati-hati untuk bulan Februari. Bila terjadi inflasi di bulan februari, maka kenaikan  rasional tidak begitu tinggi, karena Deflasi ini akan berakhir dan tidak mungkin seterusnya akan Deflasi, bahkan mengakibatkan perputaran ekonomi yang kurang baik.

Selanjutnya , dalam meredam inflasi diperlukan kebijakan yang di lakukan pemerintah diantaranya seperti kebijakan moneter, kebijakan fiskal, mengatur penerimaan dan pengeluaran pemerintah. Dan untuk menjaga inflasi, haruslah menjaga stabilitas harga.

Turut hadir dalam dalam Rakor TPID ini perwakilan Badan Urusan Logistik (Bulog) dan menyampaikan stok beras Bulog per 12 Februari sebanyak 930 Ton. Bulog akan terus melaksanakan Operasi Pasar untuk beras, minyak dan tepung terigu untuk menjaga stabilitas Inflasi di Kota Sibolga.     (fj)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button