Laporan Liputan

Seluruh Sekolah Disemprot Disinfektan, Wali Kota Pimpin Langsung Penyemprotan

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Usaha antisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19) terus dilakukan Pemko Sibolga, untuk kesekian kalinya Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM, kembali pimpin penyemprotan disinfektan. Kali ini pada Rabu (01/04/20), seluruh gedung sekolah yang ada di Kota Sibolga, mulai dari PAUD s/d SLTA/sederajat dilakukan penyemprotan.

Kadis Kesehatan Firmansyah Hulu, A.pt, M.Kes yang juga turut dalam penyemprotan menyampaikan, “Sebanyak 163 sekolah mulai PAUD s/d SLTA sederat se-kota Sibolga akan kita semprot disinfektan. Dikarenakan lokasi penyemprotan dan sekolah yang sangat luas, diperkirakan perampungan penyemprotan ini berjalan selama 3 hingga 4 hari. Hari ini khusus sekolah yang berlokasi di Kecamatan Sibolga Utara.”

Kadis Kesehatan menambahkan, update data per 1 April 2020 jumlah ODP di Kota Sibolga sebanyak 11 orang, dengan rincian 6 orang masih berstatus ODP dan 5 orang dinyatakan dalam keadan sehat pasca pemantauan dan sudah beraktivitas seperti biasa.

Terlihat hadir dalam penyemprotan, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Dra. Masnot, Camat Sibolga Utara Maslan Ida  Rumapea, SE, Lurah se-Kecamatan Sibolga Utara, unsur Babinsa dan Bhabinkamtibmas se-kecamatan Sibolga Utara, dan para Kepala Sekolah.

Related Articles

Back to top button