Sekda Tutup Lomba dan Festival Ramadhan Fair 1440H

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Sekda Kota Sibolga M Yusuf Batubara, SKM, MM, menutup secara resmi Lomba dan Festival Ramadhan Fair 1440H, serta menyerahkan hadiah bagi para pemenang, pada Rabu (29/05/19) sore, di Halaman Parkir Masjid Agung Sibolga.
Sekda dalam sambutannya menyampaikan, “Lomba dan Festival Ramadhan Fair ini, merupakan salah satu upaya melestarikan budaya dan seni Islam, sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari upaya pembinaan mental, yang diharapkan mampu menarik generasi muda, sehingga mengerti tentang etika, moral dan budaya Islam”, terang Sekda.
“Untuk para pemenang saya ucapkan selamat, dan bagi yang belum berhasil, saya harapkan dapat meningkatkan motivasi agar dapat berprestasi di tahun yang akan datang. Serta Selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1430 H”, tutup Sekda.
Turut hadir dalam acara ini, Wakil Ketua DPRD Kota Sibolga Jamil Zeb Tumori, SH, M.Hum, Wakil Ketua TP. PKK. Kota Sibolga Doharta Ida Hutabarat S.Pd, M.Ap, Ketua Dharma Wanita Kota Sibolga Masna Sikumbang, SE, para Asisten dan Staf Ahli, para pimpinan OPD, Camat serta Lurah se-Kota Sibolga.