Laporan Liputan

Sambut Hari Ibu, TP PKK Gelar Rapid Test Gratis

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Sambut Hari Ibu, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Sibolga menggelar rapid test gratis untuk kaum perempuan, yang dilaksanakan di gedung PKK Sibolga, Jln. R Junjungan Lubis No.6 Sibolga, pada Rabu (16/12/20) Pagi.

Dalam sambutan Wakil Ketua TP. PKK Kota Sibolga Ny. Doharta Edi Polo Sitanggang menyampaikan, kegiatan ini dilakukan sesuai dengan petunjuk Wali Kota Sibolga dengan surat dari Kementerian Dalam Negri (Kemendagri) untuk melaksanakan rapid test gratis bagi seluruh TP. PKK Kota Sibolga, PKK Kecamatan dan Kelurahan beserta Kader-kader di Kota Sibolga sebanyak 130 orang.

“Dengan adanya rapid test ini, masyarakat, khususnya TP. PKK Kota Sibolga bisa mengetahui kesehatannya, apalagi buat Natal Tahun ini. Selalu ikuti protokol kesehatan dan jangan lupa 3M yaitu memakai masker, mencuci tanggan dan menjaga jarak,” imbau Wakil Ketua TP. PKK.

Sebelumnya, Laporan Panitia dr. Donna Pandiangan menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan ibu-ibu melalui rapid test, apabila ada hasilnya reaktif akan dilakukan swab test, hingga 3T (Tracing, Testing, Treatment).

Turut hadir dalam acara ini, Ketua Dharma Wanita Kota Sibolga Masnah, SE, Kepala Dinas Perpustakaan Kota Sibolga Lysnah Siahaan, SE, Sekretaris TP. PKK Kota Sibolga Ny. Agung Mariani Barus, seluruh pengurus TP. PKK Kota Sibolga, Anggota TP. PKK dan Kader PKK Kota Sibolga serta Tim Dinas Kesehatan.

Related Articles

Back to top button