WALI KOTA MINTA KEPADA SELURUH PIMPINAN SKPD UNTUK TEGUR STAF YANG SERING BOLOS
SIBOLGA – Wali Kota Sibolga Drs. HM Syarfi Hutauruk menekankan kepada seluruh Pimpinan SKPD untuk memberikan teguran kepada seluruh pegawai baik ASN maupun THL ditiap instansi yang ada di Lingkungan Pemerintah Kota Sibolga yang sering absen dalam kerja. Hal ini disampaikan Syarfi Hutauruk saat memimpin Rapat Kerja Pemerintah (Rakerpem) di aula Kantor Wali Kota Sibolga, Senin (07/11).
Syarfi Hutauruk secara khusus memperhatikan daftar absensi pegawai yang diterimanya dari Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Sibolga yang sering absen (tidak hadir kerja) dan menyerahkan langsung absensi tersebut kepada masing-masing kepala SKPD bersangkutan untuk segera diberikan teguran ataupun sangsi disiplin.
Rakerpem merupakan kegiatan rutin pemerintah daerah dalam rangka mengsinkronkan berbagai program tugas dan fungsi setiap SKPD, sekaligus sebagai salah satu wahana untuk mengevaluasi berbagai kegiatan pemerintah baik diwilayah kecamatan/kelurahan maupun pada SKPD di tingkat Pemerintah Kota Sibolga guna mendapatkan solusi penyelesaian yang dapat mempercepat kegiatan pemerintah maupun pelayanan kepada masyarakat.
Dalam Rakerpem kali ini, Direktur Rumah Sakit Umum (RSU) FL. Tobing Kota Sibolga, Kepala Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Kakan Satpol PP) dan Sekretaris DPRD Kota Sibolga memaparkan ekspos tentang program kerja yang sudah dilaksanakan dan hambat-hambatan yang terjadi di instansinya masing-masing.
Direktur RSU FL. Tobing dr. Masrif Sarumpaet dalam eksposnya menyampaikan kondisi umum RSU FL Tobing, data tenaga kerja yang masih mengalami kekurangan di beberapa kelompok ketenagaan, kondisi ruang rawat inap, data pasien yang membutuhkan rawat inap dan rawat jalan berdasarkan jenis penyakit yang sejauh ini sudah ditangani RSU FL Tobing selama tahun 2016, realisasi pendapatan BLUD beserta serapan anggarannya, dan yang terakhir dr. Masrif Sarumpaet juga menyampaikan berbagai permasalahan yang dihadapi oleh RSU FL. Tobing.
Sementara itu, Kakan Satpol PP Singkat Sijabat memaparkan program kerja Satpol PP berupa operasi-operasi yang sudah dilaksanakan lengkap dengan tahapan-tahapan operasi dan hasil pelaksanaan operasi selama tahun 2016. Serta Sekretaris DPRD Kota Sibolga yang diwakili oleh Mora Hasibuan menyampaikan berbagai permasalahan-permasalahan yang terjadi dikantor sekretariat DPRD Kota Sibolga. (rian)