BeritaLaporan Liputan

Ragam Produk UMKM Kota Sibolga Turut Meriahkan TNI Expo 2022

Dinas Kominfo Kota Sibolga | Medan, SUMUT – Pemerintah Kota Sibolga pamerkan beragam produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Sibolga pada acara TNI Expo memperingati HUT ke-77 TNI 2022 di Lapangan Benteng Medan, Jl. Pengadilan Kelurahan Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah, Sumatera Utara, pada Jumat (21/10/22) pagi.

Dari amatan tim Dinas Kominfo, beragam hasil usaha UMKM Kota Sibolga di pelopori oleh Dinas Perindag, Dinas Parpora dan Dinas Koperasi, UKM dan Ketenagakerjaan Kota Sibolga. Produk yang dipamerkan antara lain aneka tas, batik tulis eco print, baju tenun, aneka produksi olahan pangan lokal dan krupuk, sepatu, dompet dan lainnya.

Digelar selama 6 hari mulai hari Minggu 16 Oktober sampai dengan 21 Oktober 2022. Kegiatan ini diisi dengan Fun Run 5 dan 10 KM, stand Alutsista TNI, gowes manunggal, koloni senapan, stand UMKM, panggung hiburan dan pembagian hadiah pemenang lomba serta pengundian doorprize.

Related Articles

Back to top button