Peringati Harkitnas ke-114, Upacara Ziarah Digelar

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Usai pelaksanaan Upacara Penaikan Bendera Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-114 tahun 2022 di Lapangan Simare-mare Sibolga. Para peserta upacara kembali melaksanakan Upacara Ziarah di Taman Makam Pahlawan Sibolga, pada Jumat (20/05/22) pagi.
Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja, S.H., S.I.K., bertindak selaku Inspektur Upacara Ziarah, yang digelar dengan agenda doa, penghormatan, peletakan karangan bunga, sekaligus penaburan bunga.
Turut hadir dalam upacara ini, Unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah Kota Sibolga, M. Yusuf Batubara, S.K.M., M.M., para Staf Ahli, Asisten, pimpinan OPD Kepala KPw BI Sibolga, Aswin Kosotali, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sibolga, Dr. H. Bahrum Saleh, M.A., Direktur PDAM Tirta Nauli Sibolga Ahmad Kennedy Manullang, S.E., Wakil Ketua TP. PKK Sibolga, Lumsedia Sitompul, S.Pd., M.M., Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Sibolga, Masnah, S.E., dan peserta upacara, yakni PNS, TNI-Polri, para pelajar dan OKP Kota Sibolga.