Laporan Liputan

Peringatan HUT ke-79 RI di Kota Sibolga Berlangsung Meriah

Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Sibolga | SIBOLGA – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT ke-79 RI) di Lapangan Simare-mare Kota Sibolga pada Sabtu (17/08/24) pagi berlangsung dengan khidmat dan lancar. Komandan Korem 023/Kawal Samudera, Kolonel Inf Lukman Hakim, bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) dalam upacara peringatan Dirgahayu RI tahun 2024 dengan tema “Nusantara Baru Indonesia Maju”.

Setelah upacara, Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan menyerahkan penyerahan penghargaan UHC award 2024 kepada Kadis Kesehatan Kota Sibolga dr. Hotma Nauli Hutagalung, M.Kes., penyerahan piagam penghargaan program gerakan perlindungan tenaga rentan serentak Se- Sumatera Utara Kepada Kadis UMKM Rina Lamrenta Lumban Tobing, SH, Juara III Kecamatan terbaik tingkat Provinsi Sumatera Utara Kategori Kota, kepada Plt. Camat Sibolga Sambas Ardhiansa Panggabean, S.STP., penyerahan satya kencana kepada Plt. Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Sibolga Marudut Situmorang, A.P., M.S.P., dan penghargaan 30 tahun bekerja di Pemko Sibolga kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga, Drs. Juneidi Tanjung, M.Pd. Selain itu, juga dilakukan pemberian tali asih dari Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga berupa bingkisan sembako kepada para Veteran dan Janda Veteran, dan Bank Indonesia (BI) juga meberikan tali asih kepada para Veteran dan Janda Veteran.

Pada acara ini Wakil Ketua DPRD Kota Sibolga, Jamil Zeb Tumori S.H., membacakan Proklamasi, acara ini juga di meriahkan oleh drumband dan karnaval dari Dinas Pendidikan Kota Sibolga. Serta mendengarkan detik-detik Proklamasi yang langsung di selenggarakan dari di IKN.

Dalam wawancara, Wali Kota Sibolga berharap kepada generasi muda khususnya di Kota Sibolga untuk dapat menjadi pemimpin yang berkualitas di masa depan, yang mana nantinya akan menjadi penggantinya menjadi Wali Kota Sibolga yang kita cintai ini. “Kepada anak-anak kami generasi muda saat ini mari kita berikan inspirasi – inspirasi yang membangun Kota Sibolga, jadilah pemimpin yang baik dan dapat membangun Kota Sibolga ini jauh lebih baik lagi kedepannya. Jangan terjerumus ke dalam pergaulan bebas yang dapat menghancurkan masa depan kalin.”

Turut hadir dalam peringatan HUT ke-79 RI ini adalah Wakil Wali Kota Sibolga Pantas Maruba Lumban Tobing, unsur Forkopimda, Anggota DPRD Kota Sibolga, Sekda Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga, Drs. Juneidi Tanjung, M.Pd., para Staf Ahli dan Asisten, Pimpinan OPD, Camat dan Lurah se-Kota Sibolga, Pimpinan Perbankan dan Instansi Vertikal, Ketua TP. PKK Hj. Farida Hanum Siregar, Wakil Ketua TP. PKK Lumsedia Sitompul, S.Pd., M.M, GOW, Ketua Dharma Wanita, Bhayangkari, Dharma Pertiwi, tokoh agama, tokoh masyarakat, Organisasi Kepemudaan, dan para pelajar.

 

 

Related Articles

Back to top button