Laporan Liputan

Peresmian Gedung Penyuluhan Perikanan dan Pabrik Es Aek Parombunan

SIBOLGA – Dalam rangka usaha meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat khususnya masyarakat nelayan  tidak terlepas dari dukungan sarana, pengetahuan dan keterampilan dalam menerapkan teknologi. Seperti diketahui  bahwa perkembangan teknologi pada bidang perikanan mengalami kemajuan cukup pesat, baik dibidang perikanan tangkap, pengolahan dan pemasaran maupun budi daya. Es merupakan salah satu komponen yang umum digunakan bahkan menjadi kebutuhan utama bagi nelayan dan pemasar ikan untuk mempertahankan mutu dan kesegaran ikan yang akan dipasarkan baik di dalam daerah maupun luar daerah.

Sehubungan dengan hal itu, untuk meningkatkan pengetahuan, pendapatan dan kesejahteraan masyarakat  nelayan dan pedagang ikan, Pemerintah Kota Sibolga telah membangun sarana pendukung utama yaitu pabrik es yang berada di Jalan Sudirman kelurahan Aek Parombunan dan Gedung penyuluhan Perikanan yang berada di JL. KH. Ahmad Dahlan Kelurahan Aek Habil, Kecamatan Sibolga Selatan. Selasa (1/4), upacara pengoperasian pabrik es ini resmi dilakukan. 

Kadis Kelautan dan Perikanan Kota Sibolga Hendra Darmalius mengatakan bahwa pembangunan pabrik es Aek Parombunan berasal dari dana tugas perbantuan dari dirjen P2HP Kementrian Kelautan dan Perikanan RI. TA. 2013 sebesar Rp. 1.987.014.000 dan sumber dana pembangunan gedung penyuluhan perikanan berasal dari dana alokasi khusus (DAK) TA. 2013 sebesar Rp. 784.404.000,-.

Camat Sibolga Selatan yang membawahi Kelurahan Aek Parombunan menyampaikan harapan kepada Kadis Kelautan dan Perikanan dengan telah beroperasinya pabrik es tersebut kiranya dapat memberdayakan masyarakat Kecamatan Sibolga Selatan khususnya masyarakat Kelurahan Aek Parombunan agar yang belum bekerja dapat ditampung bekerja di pabrik es yang akan diresmikan ini.

Walikota Syafi Hutauruk dalam sambutannya mengatakan dengan telah adanya fasilitas pabrik es ini kiranya harapan kita terhadap berkembangnya usaha perikanan di Kota Sibolga semakin baik dan berkualitas dan penyerapan tenaga kerja pada sektor perikanan akan semakin besar dan angka kemiskinan akan berkurang. Menandai acara peresmian pabrik es ini ditandai dengan pengguntingan pita yang dilakukan oleh Walikota Sibolga didampingi Wakil Walikota Marudut Situmorang, Ketua DPRD, Kepala BI Cabang Sibolga, unsur Muspida, Anggota DPRD, para kepala SKPD, Camat dan Lurah dilanjutkan dengan peninjauan langsung oleh Walikota dan rombongan keruangan pabrik proses pengolahan es. (alka)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button