WAKIL WALI KOTA TERIMA HASIL PENINJAUAN TIM PENILAIAN WTN
“PEMKO SIBOLGA BERHARAP DAPAT RAIH PENGHARGAAN WTN TAHUN INI”
SIBOLGA – Wakil Wali Kota Sibolga Edi Polo Sitanggang menerima secara simbolik hasil peninjauan dari ketua tim penilai Wahana Tata Nugraha (WTN) lomba tertib lalu lintas dan angkutan kota Provinsi Sumatera Utara Ir. Erlan Abbas, M.Si, bertempat di aula kantor Wali Kota Sibolga, Selasa (14/6). Dilanjutkan penyerahan cenderamata berupa plakat dari Pemerintah Kota Sibolga oleh Wakil Wali Kota kepada ketua tim Abbas.
Pemberian penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) kepada pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota bertujuan untuk meningkatkan penyelenggaraan transportasi dikawasan perkotaan yang handal, berkelanjutan dan menjamin kesamaan hak pengguna jalan serta meningkatkan peran serta masyarakat dalam disiplin berlalulintas, sehingga dapat menurunkan tingkat kecelakaan lalu lintas.
Keikutsertaan Pemerintah Kota Sibolga dalam kegiatan lomba tertib lalu lintas dan angkutan kota, merupakan sebuah upaya dan tekad untuk menciptakan lalu lintas yang tertib, aman, nyaman dan lancar.
Dalam paparan tim penilai lomba lalu lintas dan angkutan kota tahun 2016 melaporkan, berdasarkan hasil peninjauan (observasi) lapangan yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 13 Juni 2016 kemarin, bertujuan untuk dijadikan sebagai dasar bagi Pemerintah Kota Sibolga melalui instansi terkait untuk melakukan perbaikan, pembenahan serta penataan perlalulintasan yang lebih baik lagi padamasa-masa yang akan mendatang.
Ketua tim penilai Wahana Tata Nugraha (WTN) Provinsi Sumatera Utara Ir. Erland Abbas, M.Si menyampaikan kesan yang baik kepada Pemerintah Kota Sibolga atas kondisi tata tertib lalulintas Kota Sibolga saat ini.
“Kesan pertama tentang tertib lalulintas di Sibolga, kami menilai sudah mulai membaik dan menuju kesan yang sudah diidamkan. Kami yakin dalam beberapa tahun ke depan, Sibolga akan seperti Kota Hongkong, dimana perlalulintasannya sangat baik, dan Kota Sibolga mirip dengan Hongkong, dimana pemukiman kotanya dekat dengan laut. Bukan karena kami di Sibolga saat ini, tapi kesan ini kami sampaikan karena sesuai dengan hasil pengamatan yang telah kami lakukan kemarin”, puji Abbas.
Sementara itu, Wali Kota Sibolga dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Wali Kota Sibolga Edi Polo Sitanggang berharap, jika kondisi yang kurang sempurna pada saat observasi, tidak dijadikan penghalang bagi Kota Sibolga untuk mendapatkan penghargaan Wahana Tata Nugraha pada tahun ini.
“Ketika saudara melakukan penilaian lapangan, barangkali masih ditemukan kondisi kurang sempurna sesuai kriteria penilaian, kami menyadari hal tersebut, dan kami sampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan termasuk perbaikan jalan, pembuatan marka jalan, rambu-rambu lalu lintas untuk tahun 2016 belum terlaksana, karena berkaitan dengan persiapan administrasi proyek. Dengan kata lain, anggaran untuk kesitu sudah tersedia hanya tinggal menunggu waktu untuk mengerjakannya dalam waktu dekat ini. Harapan kami, janganlah keadaan tersebut menjadi penghalang bagi kami untuk memperoleh penghargaan Wanaha Tata Nugraha tahun 2016 ini”, terang Edi.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Wali Kota Sibolga juga memaparkan dalam rangka meminimalisir terjadinya kecelakaan yang diakibatkan oleh keadaan bermotor khususnya mobil penumpang orang dan barang, Pemerintah Kota Sibolga akan membangun tempat pengujian kenderaan bermotor dan akan membangun terminal truk beserta pergudangan untuk menciptakan tertib lalu lintas di Kota Sibolga.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Ketua DPRD Kota Sibolga Jamil Zeb Tumori,SH. Unsur Muspida, pimpinan SKPD, Camat dan Lurah se-Kota Sibolga, Kepala Cabang PT (Persero) asuransi kecelakaan Jasa Raharja Kota Sibolga, DPC Organda Sibolga-Tapteng, UPT Dinas Pendapatan Provinsi Sumatera Utara, Ketua STIE Al-Washliyah Sibolga-Tapteng. (hendri)