Laporan Liputan

TIM PENILAIAN WTN PAPARKAN HASIL PENINJAUAN LAPANGAN

SIBOLGA – Setelah selesai meninjau langsung ke lapangan satu hari sebelumnya, Tim Penilaian Tertib Lalu Lintas dan Angkutan Kota Wahana Tata Nugraha memaparkan hasil observasi mereka kepada Pemko Sibolga dan seluruh stake holders di Gedung Nasional, Senin (1/6). Tim Penilaian ini sendiri berasal dari Kementerian Perhubungan RI Dirjen Perhubungan Darat. Mereka didampingi tim dari Dinas Pehubungan dan Kominfo Pemprov Sumatera Utara.

Dalam pemaparannya, Ketua Tim Rusli Rahim mengkritisi beberapa hal yang perlu diperbaiki oleh Pemerintah Kota Sibolga khususnya Dinas Perhubungan. Diantaranya, rambu-rambu yang tidak terlihat jelas karena terhalang pohon pelindung, trotoar yang cenderung terlalu tinggi sehingga sulit digunakan orang-orang cacat, banyaknya angkutan tidak resmi becak bermotor yang beroperasi, sistem Pengujian Kenderaan Bermotor yang masih manual, serta masih rendahnya kesadaran warga pengguna sepeda motor untuk menggunakan helm. Selebihnya, Rusli menyatakan rasa puas atas ketertiban berlalu lintas di Kota Sibolga.

Junifati Ziliwu, Kepala Dinas Perhubungan dan Kominfo Kota Sibolga, mengatakan bahwa hasil pemaparan Tim Penilaian WTN ini akan dijadikan sebagai bahan masukan berharga dalam melakukan perbaikan, pembenahan serta penataan perlalulintasan yang lebih baik lagi di masa-masa mendatang. Ia menjelaskan bahwa peninjauan lapangan telah dilakukan hari sebelumnya, Minggu sore (31/5). Menanggapi pemaparan Tim Penilai mengenai trotoar yang tinggi, Junifati menjelaskan bahwa hal itu merupakan masukan dari konsultan, untuk mengatasi masalah  air hujan menggenangi badan jalan, mengingat curah hujan yang tinggi di Kota Sibolga. Tetapi Junifati menyambut baik saran dari Tim Penilai untuk membuat trotoar tersebut dilandaikan agar pengguna jalan raya khususnya penyandang cacat lebih mudah untuk melangkah di atas trotoar.

Sementara itu, Wali Kota Sibolga Syarfi Hutauruk dalam sambutannya menjelaskan, bahwa tahun ini merupakan keenam kalinya Sibolga turut ambil bagian dalam Lomba Tertib Lalu Lintas. Hasilnya, pada tahun 2008, 2010, 2011, 2013 dan 2014, Kota Sibolga menerima penghargaan Plakat Wahana Tata Nugraha (WTN).

“Keberhasilan Pemko Sibolga mendapat penghargaan tersebut merupakan kerja sama serta komitmen kita semua, terutama unsur-unsur yang terlibat dalam perlalulintasan di Kota Sibolga ini. Untuk itu saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak, khususnya Pak Kapolres Sibolga dan Satlantas, yang telah mencurahkan partisipasinya baik langsung maupun tidak langsung sehingga Kota Sibolga berhasil meraih penghargaan sebanyak lima kali tersebut,” ujar Syarfi Hutauruk.

Akan tetapi ia juga menegaskan bahwa segala upaya Pemko Sibolga untuk menegakkan tertib berlalu lintas di Sibolga bukanlah sekedar untuk meraih penghargaan WTN, tetapi untuk melayani masyarakat pengguna jalan raya sekaligus untuk meminimalisasi tingkat kecelakaan lalu lintas.

Hadir dalam acara itu Kapolres Sibolga Kota AKBP Didi Wahyudi, Wakil Wali Kota Marudut Situmorang, Wakil Ketua DPRD Jamil Zeb Tumori, unsur Muspida, para kepala SKPD serta pihak-pihak yang terkait dengan lalu lintas angkutan darat. (gan)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button