MERIAHKAN HUT PRAMUKA, GUBSU LEPAS JALAN SANTAI DI SIBOLGA
SIBOLGA – Memeriahkan HUT Pramuka ke-52 tingkat Propinsi Sumatera Utara, Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujonugroho melepas kegiatan jalan santai yang diadakan baru-baru ini, Minggu pagi (29/9). Jalan santai ini mengambil garis start di lapangan Simare-mare dan finish di Bumi Perkemahan Parombunan Kota Sibolga.
Rangkaian kegiatan memperingati HUT Pramuka Ke-52 sendiri diawali dengan pelaksanaan upacara bendera pada 28 September 2013 lalu dipimpin Gubsu Gatot Pujonugroho dengan menghadirkan seluruh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka se-Sumatera Utara dan para Bupati dan Walikota, termasuk Pengurus Gerakan Pramuka Pusat dari Jakarta dan Gerakan Pramuka dari negara jiran Malaysia, yaitu Kwartir Nasional Malaysia atau Pengakap Malaysia).
Sedangkan kegiatan jalan santai ini merupakan agenda tambahan dari Pemerintah Kota Sibolga bekerjasama dengan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Sibolga, bertujuan untuk mendekatkan diri Pemerintah dengan masyarakat dan juga untuk memperlihatkan Potensi Daerah Kota Sibolga Kepada Pemerintah Provinsi Sumatra Utara agar dapat lebih diperhatikan.
Kegiatan jalan santai ini tidak saja di hadiri oleh anggota pramuka. Elemen pemerintah, serta berbagai unsur masyarakat Kota Sibolga juga turut meramaikan. Walaupun awalnya kegiatan jalan santai ini sedikit terkendala disebabkan hujan yang turun, tapi tidak menyurutkan semangat masyarakat dalam mengikutinya. Apalagi saat di tengah kegiatan jalan santai dimulai, Gatot Pujonugroho turut serta dengan berlari-lari kecil menuju Bumi Perkemahan Parombunan, sontak masyarakat dan muspida yang melihatnya turut berlari-lari kecil juga bersama Gubernur Sumatra Utara ini. Di Bumi Perkemahan Parombunan Kota Sibolga, sudah dirangkai juga dengan kegiatan menanan pohon serta peninjauan pembangunan Pantai Ujung Sibolga yang merupakan Salah satu kawasan wisata di Kota Sibolga. (riz)