Laporan Liputan

Meriahkan HJS Ke-314, Dinas Pendidikan Gelar Lomba Drum Band

SIBOLGA – Sebagai bagian dari rangkaian memeriahkan Hari Jadi Sibolga ke-314, Pemerintah Kota mengadakan beberapa perlombaan, salah satunya ialah lomba drum band tingkat SLTA. Walikota Sibolga Syarfi Hutauruk berkenan membuka lomba itu bahkan menontonnya sampai selesai di Lapangan Simare-mare, Selasa (11/3) lalu.

Menurut keterangan panitia dari Dinas Pendidikan, sedianya perlombaan satu hari itu diikuti oleh 8 sekolah yang mendaftarkan diri, akan tetapi pada saat pelaksanaan, dua kontingen tidak datang. Ribuan warga yang menonton menyesaki sekeliling gelanggang, antusias mendukung kontingen favorit masing-masing.

Dewan Juri yang terdiri dari Rudi Hutagalung, Susanna Sibuea dan Ronny D. Sinaga akhirnya menetapkan kontingen SMA Negeri 3 Sibolga sebagai juara pertama, kontingen MAS Darur Rahmad sebagai juara kedua, MA Negeri sebagai juara ketiga dan kontingen SMA Negeri 2 sebagai juara harapan, yang diumumkan sendiri oleh Walikota. Panitia mengganjar para pemenang dengan piala, uang pembinaan dan piagam, yang akan diserahkan pada puncak perayaan HJS ke-314.

Dalam sambutannya, Walikota memuji pelaksanaan kegiatan perlombaan ini sebagai sebagai ajang yang sangat bermanfaat dalam membentuk karakter para pelajar. Ia mendorong semua pihak tidak memandang acara itu sekedar sebuah perlombaan untuk mencari pemenang, melainkan sebagai wadah yang berdayaguna membangun mutu kepribadian sebagai generasi penerus bangsa, khususnya para pelajar yang ikut serta. Kegiatan serupa itu mengandung nilai-nilai yang baik, diantaranya pembangunan rasa percaya diri, kerja sama dan kekompakan sebuah tim, semangat, disiplin, serta kepatuhan pada kepemimpinan yang dalam hal ini diemban oleh para mayoret.

“(Oleh karena itu) kelompok drum band merupakan sebuah wadah untuk membentuk sikap mental, kepribadian dan karakter yang baik, guna mempersiapkan generasi muda menjadi generasi yang terampil, cakap dan mandiri. Para peserta lomba ini adalah calon pemimpin masa depan, makanya mereka perlu kita persiapkan dari sekarang,agar nantinya daerah ini memiliki generasi muda yang handal dengan SDM yang mumpuni dan mampu bersaing di segala sector, salah satunya adalah melalui drum band ini, karena kegiatan drum band dapat dijadikan sebagai awal pembinaan disiplin dan pembinaan karakter,” ujar Syarfi.

Selain tingkat SLTA, panitia sendiri juga menyelenggarakan perlombaan serupa untuk tingkat Taman Kanak-kanak (TK), SD dan SMP. Tingkat TK akan diikuti oleh 9 kontingen atau sekolah, tingkat SD sebanyak 21 sekolah dan SMP 14 sekolah. (gan)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button