Masuki Purna Tugas, Ketua DWP Kota Sibolga Gelar Acara Perpisahan

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Memasuki masa purna tugas, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga Ny. Fitra Juneidi Tanjung, menggelar acara silaturahmi sekaligus perpisahan bersama para pengurus dan anggota DWP Kota Sibolga. Kegiatan ini berlangsung di Rumah Dinas Sekretaris Daerah Kota Sibolga, pada Selasa (27/5/2025).
Dalam momen haru tersebut, Ny. Fitra menyampaikan permohonan maaf sekaligus rasa terima kasih atas kerja sama dan kebersamaan seluruh anggota DWP selama masa jabatannya.
“Karena sudah memasuki masa purna tugas dan waktu kita bersama tidak banyak lagi, saya berharap tali silaturahmi kita tetap terjalin dengan baik,” ungkap Ny. Fitra.
Beliau juga menyampaikan harapannya agar DWP Kota Sibolga terus melanjutkan kegiatan sosial dan berbagai program yang telah dijalankan demi kepentingan masyarakat.
“DWP Kota Sibolga ini bukan hanya menjalankan program internal, tapi juga bisa memberikan manfaat nyata bagi lingkungan sekitar,” ucap Ny. Fitra.
Dalam kesempatan yang sama, Ny. Fitra berharap ke depan DWP Kota Sibolga semakin maju dan dapat terus memberi kontribusi positif, khususnya di Kota Sibolga.
Acara perpisahan ini turut diisi dengan penyampaian kesan dan pesan dari kepengurusan DWP Kota Sibolga yang diwakili oleh Ny. Dinny Ade M. Putra Lubis selaku Sekretaris DWP Kota Sibolga dan Ny. Ira Bustanul selaku Wakil Ketua DWP Kota Sibolga.
Acara ini ditutup dengan pemberian cenderamata sebagai tanda kenang-kenangan dari para anggota DWP Kota Sibolga.