WALI KOTA SIBOLGA BUKA LOMBA BERCERITA TINGKAT SD/MI SE-KOTA SIBOLGA TAHUN 2016
SIBOLGA – Wali Kota Sibolga Drs. H.M Syarfi Hutauruk, MM yang di wakili Asisten III Josua Hutapea, S.Sos membuka secara resmi lomba Bercerita Rakyat Sumatera Utara Tingkat SD/MI Sederajat Se-Kota Sibolga Tahun 2016, bertempat di halaman Kantor Perpustakaan dan Arsip Kota Sibolga, Rabu (18/05).
Dalam Sambutanya, Wali Kota Sibolga mengatakan, bahwa kegiatan lomba bercerita tingkat SD/MI se-Kota Sibolga tahun 2016 merupakan suatu gagasan yang baik karena lomba ini menuntut agar anak-anak banyak membaca dan mengembangkan budaya baca. “Mari kita ajak anak-anak kita sejak dini untuk mau membaca, baik itu buku, koran atau majalah anak-anak yang sesuai dengan usia mereka. Dengan membiasakan diri sejak kecil, maka kelak nantinya mereka dewasa bisa menjadi anak yang berprestasi dan berintelektual dan mampu bersaing ditengah arus globalisasi yang semakin ketat, kata Wali Kota.
Adapun maksud dan tujuan lomba bercerita ini adalah upaya pembinaan dan penumbuhkembangan minat/budaya baca bagi para pelajar tingkat SD/MI sederajad, khususnya mencintai legenda cerita Rakyat Sumatera Utara, dalam menuangkan ide/kemampuan berkreasi, berimajinasi, berketrampilan dalam menggali bakat/potensi diri pelajar melalui bahasa yang terstruktur dengan baik, khususnya dalam penggunaan bahasa Indonesia.
Lomba bercerita Rakyat Sumatera Utara tersebut dilaksanakan selama Dua (2) hari. Dengan diikuti peserta sebanyak 56 orang yang terdiri dari 27 orang putra, dan 29 orang putri. Kepada para pemenang lomba akan diberikan hadiah berupa uang pembinaan, piala dan piagam penghargaan. (amir)