Laporan Liputan

Kunjungi Stand Karnaval Danau Toba, Wali Kota Pelajari Selera Pasar

Dinas Kominfo Kota Sibolga | BALIGE – Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM, pada Sabtu (14/09/19) pagi, mengajak seluruh stafnya para pimpinan OPD yang ikut mendampinginya menghadiri Karnaval Pesona Danau Toba, mengunjungi stand-stand pameran yang menjual berbagai hasil kerajinan di gelaran Karnaval Pesona Danau Toba memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Toba Samosir Tahun 2019.

Baca Juga : Akhirnya Walikota Sibolga Bersama Rombongan KSP Tiba di Balige

“Kita harus pelajari selera pasar hari ini, di pameran ini akan terlihat barang apa yang paling laku, dan jika memungkinkan untuk kita ciptakan produksi rumah tangga atas barang jenis tersebut di Sibolga, maka itulah yang harus kita dorong pelatihannya bagi masyarakat dan kita bantu permodalannya.” Ucap Wali Kota kepada seluruh satafnya, sesaat sebelum memasuki kawasan stand pameran.

Sembari menelusuri stand dan mengajak para petugas stand berdialog seputar barang yang dipamerkan, Wali Kota juga membeli buah tangan untuk dibawa pulang, yakni Ulos khas Toba Samosir. Wali Kota juga menyempatkan mengunjungi stand Pemko Sibolga, yang turut mengisi gelaran acara, berkomunikasi langsung dengan para petugas jaga stand Pemko Sibolga, sebagai bahan evaluasi terkait respon pengunjung atas barang pameran yang disajikan dan perbaikan untuk ajang-ajang pameran kedepan.

Baca Juga : Jalin Keakraban Dengan Pemkab Tobasa, Wali Kota Promosi Makanan Khas Sibolga

Related Articles

Back to top button