KUNJUNGAN KERJA KOMISI E DPRD SUMUT
SIBOLGA – Pj Wali Kota Sibolga Ir. Aspan Sofian menerima kunjungan kerja (Kunker) Komisi E DPRD Sumatera Utara bersama Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Sumatera. Rombongan komisi E DPRD Sumatera Utara berjumlah sebanyak 15 orang yang di pimpin oleh Ketua Komisi E DPRD Sumatera Utara H. Syamsul Kodri Marpaung, Kamis (21/01) lalu.
Dalam kunjungan kerja Komisi E DPRD Sumatera Utara dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sumatera Utara ini, Pemerintah Kota Sibolga mengadakan pertemuan bersama dengan seluruh SKPD se-Kota Sibolga.
Ketua Komisi E DPRD Sumatera Utara H. Syamsul Kodri Marpaung mengatakan,kedatangan rombongan DPRD Komisi E Sumatera Utara ini merupakan agenda kerjauntuk melihat potensi wisata budaya di Kota Sibolga serta meninjau sejauh mana persiapan Kota Sibolga dalam menghadapi MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN).
Dalam pertemuan yang dilaksanakan di Aula kantor Wali Kota Sibolga, Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Budparpora) Kota Sibolga Tarmizi, mempresentasikan kondisi parisiwata dan kebudayaan di Kota Sibolga.
Tarmizi mengatakan, potensi wisata serta besarnya kendala yang dihadapi dalam mengembangkan pariwisata Kota Sibolga. “Dalam pelaksanaanya, kami terkendala dengan kondisi minimnya APBD Kota Sibolga, sehingga master plan yang dirancang belum dapat di laksanakan, sehingga sangat mengharapkan adanya bantuan dana dari pemerintah atasan yakni Pemerintah Sumatera Utara (Provsu) maupun dari pihak swasta. Kendala lain berupa ego sektoral yang terjadi di Pemerintah Kota Sibolga, status kepemilikan lahan yang masih bermasalah, kesadaran masyarakat yang masih kurang dalam mendukung pariwisata, akses transportasi darat dan masih rendahnya sumber daya manusia (SDM) di bidang pariwisata”, jelas Tarmizi.
Menanggapi permasalahan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Budparpora Kota Sibolga ini, para anggota DPRD Sumatera Utara memberikan saran untuk solusi permasalahan-permasalah yang disampaikan. Ketua Komisi Syamsul Kodri menyampaikan, secara umum bisa merangkul DPRD Provinsi Sumatera Utara dan Dinas Pariwisata Sumatera Utara untuk bersama-sama menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada. “Kita berharap ini tidak hanya sampai disini, kita akan rek
omendasikan dan kita akan tindak lanjuti lagi setelah kami nanti rapat internal dari hasil kunjungan kerja kami hari ini”. Kata Syamsul Kodri
Dalam mengakhiri kunjungan kerja Komisi E DPRD Sumatera Utara ini, Pj Wali Kota Sibolga Ir. Aspan Sofian secara simbolis memberikan cendramata kepada Syamsul Kodri selaku Ketua Komisi E DPRD Sumatera Utara. (rian)