KELURAHAN PASAR BELAKANG WAKILI PROVINSI SUMUT DALAM LOMBA KELURAHAN TINGKAT NASIONAL
SIBOLGA – Di ruang kerjanya siang tadi, Senin (25/8), Walikota Sibolga Syarfi Hutauruk menerimaaudiensi Lurah Pasar Belakang Mardi Tanjung, yang hendak melaporkan hasil perjalanannya mengikuti Lomba Keluarahan Terbaik Tingkat Nasional di Istana Negara, Jakarta, baru-baru ini.
Mardi Tanjung, selaku Lurah Pasar Belakang yang terpilih sebagai Kelurahan Terbaik Tingkat Provinsi Sumatra Utara diberikan kepercayan oleh Pemerintah Provinsi Sumatra Utara untuk mengikuti Perlombaan Kelurahan Terbaik Tingkat Nasional mewakili Provinsi Sumatra Utara yang berlangsung tanggal 13-17 Agustus lalu. Dalam momentum itu juga, ia berkesempatan pula menggikuti Upacara Kenegaraan HUT Kemerdekaan RI Ke–69 di Istana Negara. Selanjutnya Mardi juga melaporkan bahwa walaupun Kelurahan Pasar Belakangtidak berhasil meraihjuara untuk tahun ini, namun ia percaya dari pengalaman dalam mengikuti lokakarya bersama para menteri dan lurah-lurah terbaik di Indonesia, tidak ada kata tidak mungkin kita bisa meraihjuara untuk kemudian hari. Adapunkekalahan itu timbul karena kurangnya partisipasi masyarakat kelurahan dan keberadaan produk unggulan yang dapat memandirikan masyarakat kelurahan itu, ungkapnya.
Walikota sendiri menyampaikan ucapan terimakasih dan selamat kepada Lurah dan Kelurahan Pasar Belakang yang dapat tembus sampai mewakili Sumatra Utara dalamLomba Kelurahan Terbaik Tingkat Nasional. Menurut Walikota, kesempatan untuk menghadiri Upacara Kenegaraan seperti Upacara HUT Kemerdekaan RI di Istana Negara sangatlah langka untuk bisa dihadiri oleh masyarakat. Maka ia menyarankanagar kesempatanmengikuti Kegiatan Lokakarya Tingkat Nasional Kelurahandan Desa Terbaik sekaligus Upacara Kenegaraan HUT Kemerdekaan RI ke–69, d
apat dijadikan sebagai pengalaman hidup yang sangat berharga dan lebih lagi dapat diimplementasikan dalam menjalankan roda Pemerintahan Kelurahan dengan lebih baik.
Adapun dalam mengikuti kegiatan Lokakarya Nasional itu Lurah Pasar Belakang didampingi oleh Ketua LPM Pasar Belakang Anhal Koto, Kepala Kantor PMK Sebagai Perwakilan Pemerintah Kota Sibolga, serta Camat Sibolga Kota Sebagai Perwakilan Tingkat Kecamatan dari Kota Sibolga. (Riz)