Kelurahan Pancuran Pinang Juara Umum MTQ ke-X Tingkat Kecamatan Sibolga Sambas

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Kelurahan Pancuran Pinang berhasil meraih juara umum, dalam gelaran Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-X tingkat Kecamatan Sibolga Sambas Tahun 2020. Di pelataran Masjid Al-Falah Kel.Pancuran Dewa Jalan K.H. Ahmad Dahlan Sibolga, mewakili Wali Kota, Asisten Administrasi Pembangunan dan Umum Hendra Darmalius, A.Pi, menyerahkan piala bergilir kepada Lurah Pancuran Pinang Dholy Ritonga, SE, pada Sabtu (01/02/2020) malam.
Ditandai dengan pemukulan bedug oleh Asisten, resmi menutup acara yang telah berlangsung selama dua hari ini.
Dalam sambutan Wali Kota yang dibacakan oleh Asisten, Wali Kota menyampaikan kepada seluruh kaum muslimin agar tetap meningkatkan pemahaman dan bacaan Al Qur’an.
“Kitab suci Al-Qur’an bukan sekedar untuk di perlombakan semata, namun lebih dari itu sebagai mana kita dapat memperbaiki bacaan, mengkaji dan memahami makna kandungannya serta dapat diaplikasikan pada kehidupan sehari-hari,” ucap Asisten.
Sebelumnya, Camat Sibolga Sambas Syamsir Alamsyah Situmeang S.STP dalam sambutannya menyampaikan, “Kepada Qori dan Qoriah yang meraih juara pada MTQ kali ini, saya ucapkan selamat dan semoga prestasi ini dapat dipertahankan. Teruslah berlatih mempersiapkan diri untuk mengharumkan nama Kecamatan Sibolga Sambas pada MTQ di tingkat selanjutnya.”
Kegiatan ini dihadiri beberapa Pimpinan OPD, beberapa Camat, Ketua MUI Sibolga Drs. Aswad Panjaitan, Unsur Forkopimcam, Lurah dan Kepling se-Kecamatan Sibolga Sambas, para Ketua LPM Kecamatan Sibolga Sambas, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, serta ratusan masyarakat Kecamatan Sibolga Sambas.