Berita

WALI KOTA BUKA JAMBORE Ke- III KEPANDUAN HIZBUL WATHAN MUHAMMADIYAH KWARTIR WILAYAH SUMATERA UTARA TAHUN 2014

SIBOLGA – Wali Kota Sibolga Syarfi Hutauruk membuka secara resmi kegiatan Jambore ke III Pandu Hizbul Wathan Kwartir Wilayah Sumatera Utara, Jumat (19/12), bertempat di Kampus Muhammadiyah di jalan Damai, Kota Sibolga. Dengan mengambil thema ; Dengan Kegiatan Jambore III Hizbul Wathan, Kita Tingkatkan Kebersamaan dalam Pembinaan Karakter Anak Bangsa.

Jambore ini diikuti oleh 450 peserta yang berasal dari Kota Sibolga, Kabupaten Tapanuli Tengah, Kabupaten Labura, Kabupaten Simalungun, Kota Sidempuan, dan Kabupaten Asahan, kegiatan Jambore ini akan berlangsung dari tanggal 19 – 22 Desember 2014, dimana Kota Sibolga sebagai tuan rumah kegiatan Jambore ini. Peserta Jambore ini terdiri dari siswa/I SMP, SMA, MTS Muhammadiyah se- Sumatera Utara. Dan rencananya besok, Sabtu (20/12) akan di lepas pawai akbar Jambore dari depan Kantor Wali Kota Sibolga, dan akan dilepas oleh Wali Kota.

Wali Kota Syarfi Hutauruk dalam sambutan mengatakan bahwa acara Jambore ini merupakan salah satu momentum strategis penguatan komitmen dan tekad jajaran pengurus Muhammadiyah, untuk meningkatkan eksistensi dan peran Muhammadiyah dalam berbagai aspek kehidupan khususnya di Kota Sibolga. Oleh karena itu, melalui pelaksanaan jambore ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan, wawasan, kemampuan dan peran serta Muhammadiyah dalam pembangunan.

Sekaligus Wali Kota berharap kepada para peserta jambore Muhammadiyah Kwartir wilayah Sumatera Utara tahun 2014, agar kegiatan ini dapat dijadikan wadah memupuk kebersamaan dan ajang silahturahmi, saling berbagai pengalaman sekaligus sebagai ajang meningkatkan kemampuan yang ada pada setiap peserta. “Kita mengetahui banyak kader-kader dari Muhammadiyah ini yang menjadi cikal bakal menjadi tokoh nasional maupun daerah, karena itu pemerintah Kota Sibolga berharap dapat bergandeng tangan dalam memajukan daerah kita ini”, Harapnya.    (hen)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button