Laporan Liputan

IKATAN PERSAUDARAAN SORKAM KOTA SIBOLGA PERINGATI ISRA MI'RAJ NABI MUHAMMAD SAW 1437 H

 

SIBOLGA  Ikatan Persaudaraan Sorkam Kota Sibolga melaksanakan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dan Penyambutan Bulan Suci Ramadhan 1437 H, yang bertempat di Aula Makorem 023/KS, Minggu (29/5).

 

Ketua Panitia Asrul Tanjung dalam laporannya mengatakan, bahwa tujuan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1437 H adalah menjadikan kegiatan ini sebagai wadah untuk menggali ilmu dan pemahaman ke Islaman untuk dapat mentauladani Nabi Muhammad SAW dalam ketaatan dan ketaqwaan pada Allah SAW, khususnya pemahaman persiapan memasuki bulan suci Ramadhan. Dan sebagai wadah syiar Islam dalam menyemarakkan Hari Besar Islam,serta sebagai wadah ukhuwah dan perekat persaudaraan antara pengurus, anggota, Pemerintah Kota Sibolga dan elemen masyarakat Kota Sibolga.

“Thema kegiatan ini adalah “Dengan Semangat Keimanan Dan Ketaqwaan, Kita Rajut Persaudaraan Dan Kita Rangkai Kepedulian Untuk Saling Berbagi“, ucapnya.

Wali Kota Sibolga yang diwakili Asisten II Drs. H. Juneidi Tanjung, M.Pd dalam sambutannya menyampaikan, Isra Mi’raj merupakan bagian dari transformasi sosial, transformasi spiritual mengajarkan kita semua untuk senantiasa taat, tunduk dan patuh kepada apa yang diperintahkan dan apa yang dilarang oleh Tuhan Yang Maha Kuasa, dan transformasi sosial mengajak kita semua untuk senantiasa melakukan perubahan dari kesalahan menuju kesalehan, dari jalan gelap menuju terang, dan dari keterbelakangan menuju kemajuan.

“Setiap kali kita memperingati Isra Mi’raj, ada dua hal penting yang patut kita teladani, pertama adalah mengenang perjuangan Nabi Muhammad SAW dalam penyebaran ajaran Islam, utamanya dalam menegakkan shalat. Dan kedua yakni meneladani perjuangannya yang amat berat untuk membangun umat, bangsa dan negara melalui transformasi spritual dan transformasi sosial”, ucapnya.               (amir)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button