- Kementerian Kesehatan Luncurkan Program Cek Kesehatan Gratis untuk Warga Sibolga yang Berulang Tahun
- PENGUMUMAN HASIL AKHIR PASCA SANGGAH SELEKSI PENGADAAN CPNS DI LINGKUNGAN PEMKO SIBOLGA TA 2024
- PENGUMUMAN PERUBAHAN NILAI AFIRMASI HASIL SKD PPPK NAKES TAHAP 1 TAHUN 2024
- PENGUMUMAN PERUBAHAN NILAI AFIRMASI HASIL SKD PPPK TEKNIS TAHAP 1 TAHUN 2024
- Wakil Wali Kota Sibolga Gelar Open House Sambut Tahun Baru 2025
- Sekda Sibolga Resmi Membuka Diseminasi Audit Kasus Stunting (AKS) I Tahun 2024
- PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI PPPK TEKNIS PEMKO SIBOLGA TA 2024 TAHAP 1
- Pemko Sibolga Hadiri Perayaan Natal BKAG Tahun 2024
- Pemko Sibolga Bersama Forkopimda Tinjau Pelabuhan ASP dan Pos Pelayanan Sambut Nataru
- Pemko Sibolga Serahkan 400 Paket Bantuan Sekolah untuk Siswa Miskin SD-SMP Tahun 2024
WALIKOTA KUKUHKAN PASKIBRA SIBOLGA
- Updated: 17 Agustus 2013
Jumat, 16 Agustus 2013
Walikota Sibolga Syarfi hutauruk menyematkan pin pengukuhan anggota Paskibra di Aula Sasana Gupala Makorem 023/KS Sibolga, Kamis malam (15/8). (Dok. Humas)
SIBOLGA – Bertempat di Aula Sasana Gupala Markas Korem 023/Kawal Samudera Sibolga, Syarfi Hutauruk mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang akan diterjunkan dalam Upacara Peringatan Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-68 di Sibolga, Kamis malam (15/8).
Paskibra terdiri dari Pasukan 17, Pasukan 8 dan Pasukan 45. Pasukan 17 dan 8 akan mengenakan seragam putih-putih, sementara Pasukan 45 mengenakan seragam Pramuka. Mereka adalah para pelajar SLTA yang berasal dari berbagai sekolah di Sibolga.
Sebelumnya, para personil Paskibra ini telah mengikuti pelatihan selama 21 hari yang dipimpin oleh pelatih-pelatih dari Korem 023/KS dan Angkatan Laut, dibantu oleh para guru. Selanjutnya, mereka dikarantina selama dua hari, sejak tanggal 15-16 Agustus di Hotel Prima, Sibolga.
Walikota Sibolga Syarfi Hutauruk, dalam pidatonya di acara pengukuhan itu, menyampaikan harapannya atas seluruh anggota Paskibra. “Generasi muda adalah tonggak dan dan pilar utama pembangunan. Melalui kegiatan Paskibra ini diharapkan akan lahir pemimpin-pemimpin baru yang cinta Tanah Air dan memiliki semangat patriotisme yang tinggi,” ujarnya.
Hadir dalam acara tersebut antara lain Danrem 023/KS Kol. Inf. Andika Perkasa, Ketua DPRD Syahlul Umur Situmeang, Muspida Plus, dan beberapa kepala SKPD Kota Sibolga. (gan)