- Wali Kota dan Wakil Hadiri Syukuran Khitanan Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani
- Cegah Penularan Penyakit Mulut dan Kuku pada Hewan, Pemko Sibolga dan Forkopimda Tinjau 2 RPH
- Pemusnahkan 255 Knalpot Blong Digelar
- Wali Kota Bahas Road To IPO Bersama Dirut PT. Bank Sumut
- DPC HARPI Melati Kota Sibolga Dilantik
- Wakili Wali Kota, Kadishub Hadiri Paskah Oikumene Tapteng
- Wali Kota Tinjau Pembangunan Pasar Sibolga Nauli
- Wali Kota Pimpin Apel Pasca Cuti Bersama Idul Fitri
- Sholat Idul Fitri Pemko Sibolga Digelar
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah
Wali Kota Terima Audiensi DPK-IKAPTK Kota Sibolga
- Updated: 10 Februari 2022

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota, H. Jamaluddin Pohan menerima audiensi Dewan Pengurus Kota Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (DPK-IKAPTK) Kota Sibolga, di Aula Nusantara ll Kantor Wali Kota, pada Kamis (10/02/22) siang.
Audiensi ini untuk bersilahturahmi antara Wali Kota dengan Alumni Akademi Pemerintahan Dalam Negeri (APDN), Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) dan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) yang tergabung dalam wadah IKAPTK Kota Sibolga. Ketua DPK-IKAPTK yang diwakilkan oleh Sekretaris IKAPTK, Susanna Sibuea S. STP, memperkenalkan anggota DPK-IKAPTK, dan kesiapan membantu Wali Kota dalam menjalankan tugas. Juga, mengharapkan ada hubungan yang baik diantara APTK untuk meningkatkan kinerja, yang pada akhirnya berdampak pada eksistensi alumni dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan, khususnya di Kota Sibolga.
Menanggapi penyampaian tersebut, Wali Kota mengucapkan terima kasih kepada perwakilan DPK-IKAPTK, yang telah datang bersilatuhrahmi.
Wali Kota berharap, para alumni APDN, STPDN dan IPDN memberikan kinerja yang baik di Pemerintah Kota Sibolga ini.