////// // // // // Wali Kota Sibolga dan Rombongan Ikuti Rakernas Ke-X JKPI di Semarang – Situs Resmi Pemerintah Kota Sibolga
// // //
//
Situs Resmi Pemerintah Kota Sibolga

Wali Kota Sibolga dan Rombongan Ikuti Rakernas Ke-X JKPI di Semarang

Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Sibolga | SEMARANG – Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, beserta rombongan dari Kota Sibolga, Ketua TP. PKK, Hj. Farida Hanum Siregar, Inspektur Inspektorat Kota Sibolga, Ichwan Simatupang, S.Sos., MSP., Plt. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Kebudayaan Kota Sibolga, Riniwati Pohan, S.E., Kabag Umum Sekretariat Pemerintah Kota Sibolga, Azriadi Tanjung, S.E., M.M., Kasubbag Komunikasi dan Protokol Sekretariat Kota Sibolga, Ahsanul Amri Hakim, S.STP., mengikuti Rapat Kerja Nasional Jaringan Kota Pusaka Indonesia (Rakernas X JKPI) yang berlangsung di Kawasan Kota Lama Kota Semarang mulai Selasa (22/08/23) hingga Jumat (25/08/23).

Pembukaan Rakernas X JKPI ini digelar di Borsumy Heritage, Semarang pada Rabu (23/08/23) pagi. Acara diawali dengan sambutan dari Wali Kota Semarang, Hj. Hevearita G. Rahayu, M.Sos., selaku tuan rumah Rakernas, dan juga sambutan dari Ketua Presidium JKPI, H. Harnojoyo, S.Sos., yang sekaligus membuka Rakernas X JKPI 2023.

Rakernas JKPI X 2023 ini mengusung tema “Pesona Pusaka Sebagai Warisan Budaya Indonesia Sebagai Pengikat Keberagaman Budaya dalam Bingkai Nusantara”. Acara tersebut dihadiri oleh 73 Kepala Daerah dan diikuti oleh sekitar 19.000 orang.

Kota Sibolga turut serta dalam acara ini dengan menampilkan Kesenian Tradisional Tarian Pesisir dan Kirab Budaya dengan Pakaian Multi Etnis Daerah, untuk Penampilan didampingi dan di ikuti beberapa Kepala Sekolah .

Selain itu, kegiatan juga meliputi Seminar Internasional, Pagelaran Seni Budaya, Karnaval JKPI, Pameran Produk Unggulan Daerah, Heritage tour, Ladies Program, dan Olahraga Sepeda Menyusuri Kota Lama.

Pada kesempatan ini, Wali Kota Semarang dan Wali Kota Sibolga, yang didampingi oleh Ibu Ketua TP.PKK, saling bertukar cenderamata serta memberikan Produk Unggulan dari Kota Sibolga.

Bagikan :