- Staf Ahli Hadiri Pelepasan Siswa-Siswi Kelas lX SMP Negeri 1 Kota Sibolga
- 41 Orang Terima SK Pengangkatan PPPK di Lingkungan Pemko Sibolga
- Wali Kota Beserta Keluarga Besar Pemko Sibolga Melayat ke Rumah Duka Almarhum Ustadz H. Torkisma Panggabean, S.H.I
- Wali Kota Sibolga Bersama Wakil Selenggarakan Tepung Tawar Bagi 49 JCH Kota Sibolga
- Upacara HARKITNAS Ke- 115 Tahun 2023 Berlangsung Khidmat
- Wakil Wali Kota Buka Education Expo Se-Yayasan Santa Maria Berbelaskasih Sibolga
- Wali Kota Sibolga Hadiri Peresmian Masjid Aisyah
- Rapat Persiapan Hari Kebangkitan Nasional dan Hari Lahir Pancasila
- Peringatan Kenaikan Isa Almasih Tahun 2023, Pemko Sibolga Bersama Unsur Forkopimda Tinjau beberapa Gereja di Kota Sibolga
- Ketua TP-PKK Kota Sibolga Hadiri Peringatan HKG PKK Ke-51 Tahun 2023 Tingkat Nasional.
Wali Kota Sibolga Bersama Keluarga Besar Pemko Sibolga Takziah Alm H.Ramlan Hoesin
- Updated: 12 Oktober 2022

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA –Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, bersama rombongan keluarga besar Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga, bertakziah kerumah keluarga almahrum H.Ramlan Hoesin yang merupakan Ketua Umum Dewan Pendidikan Kota Sibolga, di Jalan Mesjid No.24 Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Sibolga Kota , pada Rabu (12/10/22) malam.
Takziah malam kedua ini diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh ahli bait, tausiah oleh Al Ustadz Sandi irawan, dan ditutup dengan doa yang dibawakan oleh Ketua Umum MUI Kota Sibolga H.
Torkisma.
Wali Kota Sibolga pada sambutannya sampaikan rasa duka dan kata-kata penghiburan pada keluarga atas meninggalnya almarhum ” Semoga amal ibadah almarhum dapat diterima oleh Allah SWT dan ditempatkan ditempat yang sebaik-baiknya, dimasukkan ke dalam Surga Jannatun Na’iim. Dengan kepergian almarhum, kiranya dapat memperkuat tali persaudaraan dan silaturahmi. Kepada keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan keikhlasan, sabar, tabah, dan diberi kesehatan, serta kekuatan agar dapat mengerjakan tugas masing-masing”, Ucap Wali Kota.
Mewakili keluarga, Istri Alm H.Ramlan Hoesin, Hj. Nursiah Hati Lasma silitonga sampaikan ucapan terima kasih kepada rombongan Pemerintah Kota Sibolga serta para tamu yang berhadir ditakziah, ” Keluarga berharap kepada bapak-ibu sekalian apabila ada kesalahan dari alm suami saya mohon dimaafkan” tutur istri almarhum.
Pada kesempatan ini, Pemerintah Kota Sibolga memberikan tali asih yang langsung diterima oleh istri tercinta dari Alm H.Ramlan Hoesin.
Turut hadir, Ketua TP. PKK Kota Sibolga, Ny. Hj. Farida Jamaluddin Pohan, Wakil Ketua TP PKK Kota Sibolga, Ny. Lumsedia Pantas Maruba Lumban Tobing, Kakankemenag Kota Sibolga, DR. Bahrun Saleh, MA, Sekda Kota Sibolga, M. Yusuf Batubara, S.K.M., M.M., Asisten Administrasi Pembangunan dan Umum Hendra Darmalius, A.Pi., M.M., Pimpinan OPD, Camat dan Lurah se-Kota Sibolga, para Tenaga Ahli, tokoh agama, tokoh masyarakat.