////// // // // // Wali Kota Hadiri Perayaan HUT Bank Sumut ke-58 – Situs Resmi Pemerintah Kota Sibolga
// // //
//
Situs Resmi Pemerintah Kota Sibolga

Wali Kota Hadiri Perayaan HUT Bank Sumut ke-58

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM, menghadiri Perayaan Hari Ulang Tahun Bank Sumut ke-58, pada Senin (04/11/19) siang di Kantor Bank Sumut Cabang Sibolga Jalan K. H. Zainul Arifin No. 15 Sibolga.

Wali Kota dalam sambutannya menyampaikan, “Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kota Sibolga, mengucapkan Dirgahayu Bank Sumut ke 58, semoga tetap jaya, berkembang dalam melayani para nasabah, khususnya berperan dalam mendorong kemajuan ekonomi masyarakat kota Sibolga. Kami juga berterima kasih kepada Bank Sumut, yang juga melakukan sosialisasi dan fasilitasi sehingga pegawai Pemko Sibolga mulai bergairah untuk melakukan pinjaman dalam bentuk KMG (Kredit Multi Guna) dan kredit Usaha.”

Pada kesempatan ini, Wali Kota juga melakukan peniupan lilin, pemotongan kue ulang tahun dan menyuapkan kue ulang tahun kepada perwakilan nasabah, Direktur serta beberapa karyawan/ti Bank Sumut Cabang Sibolga.

Turut hadir mendampingi Wali Kota, Sekda Kota Sibolga M. Yusuf Batubara, SKM, MM, Asisten II Hendra Darmalius, A.Pi, Inspektur Yahya Hutabarat, SE, MM, Kepala BPKPAD Drs. Sofyan Nasution, MM, Kepala BKD Amarullah Gultom, SE, dan Direktur PDAM Tirta Nauli Marojahan Panjaitan, SE.