Wakili Wali Kota, Staf Ahli Buka Dialog Interaktif FKUB

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Mewakili Wali Kota, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Drs. Yasman, MM, membuka dialog interaktif Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Sibolga, di aula Rumah Makan Thamrin, Jalan Thamrin Kelurahan Kota Baringin Kota Sibolga, pada Kamis (28/10/21) pagi.

Dalam sambutan Wali Kota yang dibacakan Staf Ahli, Wali Kota mengajak seluruh masyarakat Kota Sibolga untuk menghormati kebebasan menjalankan ibadah bagi setiap pemeluk agama. Saling tenggang rasa, dan tidak melakukan pemaksaan agama kepada orang lain. Sehingga kerukunan hidup antar umat beragama di Kota Sibolga tetap terawat dengan baik.

Wali Kota juga berharap semua suku dan agama untuk tetap mempertahankan identitas masing masing tanpa egosentris, sebagai bentuk kekayaan keberagaman negara Indonesia. Serta mengajak masing-masing tokoh agama menjadi penyejuk bagi umat agamanya, dan meminimalisir potensi konflik antar umat beragama ditengah masyarakat.

Hadir dalam dialog ini, Kakan Kemenag Sibolga Dr. H. Bahrum Saleh, MA, Tenaga Ahli Bidang Sosial dan Keagamaan Kamil Gulo, S.Pd.I, Ketua dan para pengurus FKUB, para Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Perempuan Kota Sibolga.

Bagikan :