Wakil Wali Kota Bersama Unsur Forkopimda Ikuti Upacara Harlah Pancasila Secara Virtual

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wakil Wali Kota Sibolga Pantas Maruba Lumban Tobing, bersama Ketua DPRD Kota Sibolga Akhmad Syukri Nazry Penarik dan Unsur Forkopimda Kota Sibolga lainnya, mengikuti upacara Hari Lahir (Harlah) Pancasila secara Virtual, pada Selasa (01/06/21) pagi, di Aula Nusantara I Kantor Wali Kota Sibolga.

Pelaksanaan Upacara Harlah Pancasila secara virtual bagi Wali Kota dan Bupati se-Indonesia ini, dilaksanakan sebagaimana surat edaran No. 4 Tahun 2021 tentang Pedoman Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2021. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP),
Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini, bertemakan Pancasila Dalam Tindakan, Bersatu untuk Indonesia Tangguh.

Turut mengikuti upacara bersama Wakil Wali Kota, Sekda Kota Sibolga M. Yusuf Batubara, SKM, MM, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Drs. Yasman, MM , para Asisten, serta para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama lainnya, juga para Camat se-Kota Sibolga.

Bagikan :