- Kementerian Kesehatan Luncurkan Program Cek Kesehatan Gratis untuk Warga Sibolga yang Berulang Tahun
- PENGUMUMAN HASIL AKHIR PASCA SANGGAH SELEKSI PENGADAAN CPNS DI LINGKUNGAN PEMKO SIBOLGA TA 2024
- PENGUMUMAN PERUBAHAN NILAI AFIRMASI HASIL SKD PPPK NAKES TAHAP 1 TAHUN 2024
- PENGUMUMAN PERUBAHAN NILAI AFIRMASI HASIL SKD PPPK TEKNIS TAHAP 1 TAHUN 2024
- Wakil Wali Kota Sibolga Gelar Open House Sambut Tahun Baru 2025
- Sekda Sibolga Resmi Membuka Diseminasi Audit Kasus Stunting (AKS) I Tahun 2024
- PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI PPPK TEKNIS PEMKO SIBOLGA TA 2024 TAHAP 1
- Pemko Sibolga Hadiri Perayaan Natal BKAG Tahun 2024
- Pemko Sibolga Bersama Forkopimda Tinjau Pelabuhan ASP dan Pos Pelayanan Sambut Nataru
- Pemko Sibolga Serahkan 400 Paket Bantuan Sekolah untuk Siswa Miskin SD-SMP Tahun 2024
Terus Tekan Inflasi, Wali Kota Sibolga Pantau Operasi Pasar Murah
- Updated: 17 November 2022

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan Bersama Kapolres Sibolga, AKBP. Taryono Raharja, S.H., S.I.K., Pantau Kegiatan Operasi Pasar Murah yang dilaksanakan di jalan Peralihan, Kelurahan Pancuran Kerambil, Kecamatan Sibolga Sambas, Pada Kamis (17/11/2022), Sore.
Operasi pasar murah ini dilaksanakan di- empat titik dengan lebih kurang 2800 paket yang akan di pasarkan. Setiap paket terdiri dari beras sebanyak 10 kg, minyak goreng 2 kg, dan gula 2 kg.
Wali Kota Sibolga pada sesi wawancaranya menyebutkan dengan terpenuhinya kebutuhan pokok dan terkendali-nya harga-harga pangan maka tingkat inflasi di Kota sibolga juga bisa terkendalikan.
“Dalam rangka memenuhi kebutuhan pangan dengan memberikan subsidi mungkin nilainya kecil tapi mudah-mudahan bisa bermanfaat memberi nilai tambah bagi warga masyarakat Kota Sibolga,” Ucap Wali Kota.
Wali Kota juga memberi instruksi pada Dinas Perindag Kota Sibolga untuk membangun koordinasi dengan pihak terkait lainnya baik instasi maupun swasta agar menggelar pasar murah setiap minggunya ditiap kecamatan secara merata.
Sementara itu, Dalam Wawancara Kapolres Sibolga Menyampaikan bahwa pihak polres sibolga mendukung langkah-langkah Pemko Sibolga, di Polres Sibolga juga memiliki satgas pangan yang tentunya terintegrasi dengan Pemko Sibolga.
“Dengan Langkah-langkah yang didasari Wali Kota kami sangat mendukung dan berkolaborasi dengan pemko sibolga untuk menggalakkan operasi pasar murah agar harga-harga bahan pokok di pasaran tetap stabil, ” Ucap Kapolres Sibolga.
Turut hadir mendampingi wali kota, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Bustanul Arifin, S.T., M.M., Asisten Pemerintahn dan Kesejahteraan Rakyat, Josua Hutapea, S.Sos., Plt. Kadis Perindag, Ramayana Tambunan, S.T., Plt. Kadis Perhubungan, Faisal Fahmi Lubis, S.Sos., Kabag Kesra Sekretariat Pemko Sibolga, Ahmad Irvan Lubis, S.E., M.M.