- Pacu Sibolga Makmur, Wali Kota Sibolga Launching KUR Super Mikro
- Wali Kota Sibolga Resmikan Gedung RBM Hephata dan Tandatangani Prasasti Rumdis Praeses HKBP Distrik IX
- Peringati HPSN, Wali Kota Sibolga Tanam Pohon dan Gotong Royong Bersihkan Lingkungan
- Wali Kota Sibolga Terima Kunker DPRD Sumut Dapil IX
- Wali Kota Pimpin Rapat Penertiban Lahan Tangkahan Budi Jaya
- Supervisi Kelurahan Percontohan PKK Tingkat Provsu Digelar
- Ramah Tamah Kunker DPRD Provsu, Wali Kota Sibolga Harap Usulan Pembangunan Diperjuangkan
- Wali Kota Sibolga Hadiri Peresmian Gedung SKKK Sibolga
- JCH Kloter 8 Embarkasi Medan, Sekda Kota Sibolga Serahkan Pataka dan Dokumen
- Plt. Kalak BPBD Hadiri Peresmian Gedung RBM Hephata dan Letakkan Batu Pertama Pembangunan Rumdis Praeses HKBP Distrik IX
Rapat Persiapan Hari Lahir Pancasila Kota Sibolga Digelar
- Updated: 25 Mei 2022

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Josua Hutapea, S.Sos., memimpin rapat persiapan Hari Lahir Pancasila Kota Sibolga Tahun 2022, di Desk Pilkada Kantor Wali Kota, pada Rabu (25/05/22) pagi.
Sesuai surat edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila No. 4 Tahun 2022, peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022 ini mengangkat tema “Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia”. Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2022 dilaksanakan dengan upacara secara hybrid (luring dan daring) sebagai upaya mendukung pemerintah dalam mencegah, mengendalikan, dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Indonesia.
Dalam rapat, Asisten menyampaikan bahwa tempat pelaksanaan upacara direncanakan di Gedung DPRD Kota Sibolga. Asisten juga berharap kerja sama dan dukungan RRI dan kecamatan, untuk mengimbau masyarakat agar mengikuti upacara secara daring atau virtual melalui media yang ada, serta menaikkan bendera 1 tiang penuh selama sehari.
Danramil 06/Kota mewakili Dandim 0211/TT, Mayor Inf A. Saruksuk, menyampaikan rencana pada tanggal 1 Juni nanti diresmikan Kampung Pancasila di Kelurahan Angin Nauli Kecamatan Sibolga Utara, “Setelah upacara, diharapkan para pimpinan dan peserta upacara dapat berkunjung.”
Hadir dalam rapat ini, perwakilan Unsur Forkopimda, Asisten Administrasi Pembangunan dan Umum, Hendra Darmalius, A.Pi., Kakan Kesbangpol, Sanggaraja Sitompul, S.H., perwakilan RRI, beberapa pimpinan OPD, dan Camat se-Kota Sibolga.