- Wali Kota Didampingi Wakil, Pimpin Rapat FUP dan Kegiatan TA 2022
- Laporan Update Sebaran Covid-19 Kota Sibolga 13 April 2021
- Pamit Pindah Tugas, Danlanal Silaturahmi Dengan Wali Kota
- Tinjau Lokasi Relokasi, Wali Kota : Setelah Pembenahan Selesai, Pedagang Wajib Pindah
- Hj. Farida Hanum Siregar : Kader TP. PKK Harus Sukseskan Vaksinasi Covid-19
- Tinjau Vaksinasi Massal, Wali Kota : Vaksin Aman dan Halal, Jangan Takut
- Wali Kota, Istri dan Rombongan Pemko Sibolga, Hadiri Isra’ Mi’raj Sekaligus Penyambutan Ramadhan Pemkab Tapteng
- Kejar Anggaran Pembangunan, Wali Kota dan Wakil Ajukan Proposal ke DPRD Sumut
- Laporan Update Sebaran Covid-19 Kota Sibolga 07 April 2021
- Wali Kota Sambut Baik Audiensi Tim Universitas Medan Area
Perdana, Wali Kota Ikut Sensus Penduduk Online
- Updated: 18 Februari 2020

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Menyukseskan program Pemerintah menuju satu data kependudukan Indonesia, bertempat di Rumah Dinas Wali Kota, Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM ikut berpartisipasi dalam sensus penduduk secara daring (online), pada Selasa (18/02/20) pagi.
Sensus penduduk 2020 dilaksanakan dalam 2 (dua) periode, yakni periode I (15 Feb s.d. 31 Maret 2020), melalui sensus penduduk online. Dengan sensus penduduk online seluruh penduduk Indonesia dapat secara aktif mengisi data kependudukan secara mandiri melalui sensus.bps.go.id. Periode II (1 s.d. 31 Juli 2020). adalah kegiatan verifikasi dan pencacahan lapangan berdasarkan daftar hasil pengisian sensus penduduk online dan petugas sensus melakukan wawancara langsung kepada penduduk yang belum melakukan sensus penduduk online.
Dalam himbauannya, Wali Kota menyampaikan, bahwa mulai tahun 2020 Indonesia akan melakukan sensus kependudukan yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik, sebagai data program pembangunan 10 tahun ke depan secara akurat dan terencana.
“Kepentingan sensus penduduk ini adalah untuk merencanakan pembangunan dan kesejahteraan rakyat. Oleh sebab itu, berikan data yang benar dan akurat. Mari kita terima petugas sensus kita, maupun bersifat online. Kalau bersifat online melalui sensus.bps.go.id, berikan keterangan dan sampaikan data-data kependudukan secara terbuka kepada petugas. Mari kita sukseskan sensus kependudukan Kota Sibolga,” ucap Wali Kota.