- Kementerian Kesehatan Luncurkan Program Cek Kesehatan Gratis untuk Warga Sibolga yang Berulang Tahun
- PENGUMUMAN HASIL AKHIR PASCA SANGGAH SELEKSI PENGADAAN CPNS DI LINGKUNGAN PEMKO SIBOLGA TA 2024
- PENGUMUMAN PERUBAHAN NILAI AFIRMASI HASIL SKD PPPK NAKES TAHAP 1 TAHUN 2024
- PENGUMUMAN PERUBAHAN NILAI AFIRMASI HASIL SKD PPPK TEKNIS TAHAP 1 TAHUN 2024
- Wakil Wali Kota Sibolga Gelar Open House Sambut Tahun Baru 2025
- Sekda Sibolga Resmi Membuka Diseminasi Audit Kasus Stunting (AKS) I Tahun 2024
- PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI PPPK TEKNIS PEMKO SIBOLGA TA 2024 TAHAP 1
- Pemko Sibolga Hadiri Perayaan Natal BKAG Tahun 2024
- Pemko Sibolga Bersama Forkopimda Tinjau Pelabuhan ASP dan Pos Pelayanan Sambut Nataru
- Pemko Sibolga Serahkan 400 Paket Bantuan Sekolah untuk Siswa Miskin SD-SMP Tahun 2024
Pemko Sibolga Ikuti Rapat Sosialisasi Progran KBLBB Secara Daring
- Updated: 13 Juni 2023

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Mewakili Wali Kota Sibolga H. Jamaluddin Pohan, Kabag Umum Sekretariat Pemko Sibolga, Azriadi Tanjung, S.E., M.M. mengikuti rapat Sosialisasi percepatan program Penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) di Lingkup Pemerintah Daerah melalui Zoom Meeting di Ruang Command Center Kantor Wali Kota Sibolga, pada Selasa (13/06/23) siang.
Rapat ini dibuka dan dipimpin langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut B. Pandjaitan. Dilanjutkan dengan Pemaparan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengenai dukungan insentif fiskal dan non fiskal oleh Pemda dalam rangka percepatan program KBLBB dan pemaparan oleh Menteri Perindustrian Agus Gumiwang mengenai kesiapan industri KBLBB dalam mendukung instruksi Presiden No.7 Tahun 2022 serta sosialisasi bantuan pemerintah dan insentif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) DTP untuk KBLBB baru.
“komitmen yang kuat dari seluruh stakeholder dibutuhkan, baik dari pemerintah maupun dari seluruh lapisan masyarakat, agar penggunaan KBLBB dapat segera di optimalkan. Diharapkan seluruhnya dapat mensosialisasikan mengenai percepatan program KBLBB ini di Pemda masing-masing agar minat masyarakat meningkat.” Ucap Menko Marves.