////// // // // // Pembukaan Futsal Cup I Imatapsi – Situs Resmi Pemerintah Kota Sibolga
// // //
//
Situs Resmi Pemerintah Kota Sibolga

Pembukaan Futsal Cup I Imatapsi

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Mewakili Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM), Drs. H. Yasman, M.M., Membuka Turnamen Futsal Cup I Ikatan Mahasiswa Tapteng – Sibolga (IMATAPSI) Lhokseume – Aceh Utara Periode 2022/2023, di Gedung Olah Raga (GOR) Parombunan, Jalan Jend. Sudirman Kelurahan Aek Parombunan, Kecamatan Sibolga Selatan, Pada Sabtu (11/02/2023), Pagi.

Dalam laporan ketua panitia, Acep Lucky Faisal menyampaikan bahwa Adapun tujuan pelaksanaan kegiatan ini untuk mengembangkan potensi para pelajar dalam bidang olahraga khususnya futsal. Kegiatan ini berlangsung mulai 11 Februari 2023 sampai dengan selesai dan diikuti 24 tim pelajar SMA sederajat yang ada di Kota Sibolga dan Tapanuli Tengah.


Dalam sambutan Wali Kota yang dibacakan Staf Ahli menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh panitia pelaksana futsal Cup I Imatapsi, yang dilaksanakan di kota sibolga. Dengan adanya kegiatan ini maka diharapkan dapat menjalin silaturahmi antar antar mahasiswa, pengurus, pemain serta pelatih club.

“Melalui turnamen ini para peserta, baik pemain dan pengurus club bisa membina diri agar lebih dewasa, jadikan turnamen ini sebagai wadah menambah teman serta pengalaman, tunjukan bakat dan kemampuan terbaik yang dimiliki serta berkompetisilah dengan profesional”, Ucapnya.

Setelah menyampaikan sambutan, Staf Ahli melakukan tendangan pertama tanda dimulainya turnamen dan dilakukan pertandingan Pembuka antara MAN Sibolga melawan SMA N 1 Sibolga. Turut hadir Ketua Asosiasi Futsal Kota (AFK) Sibolga Wahyu Aulia Siregar, Kapolsek Sibolga Selatan, AKP. bremer Hulu, serta Para Pengurus Imatapsi.