- Pelantikan Anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah Masa Jabatan 2025-2030
- Kementerian Kesehatan Luncurkan Program Cek Kesehatan Gratis untuk Warga Sibolga yang Berulang Tahun
- PENGUMUMAN HASIL AKHIR PASCA SANGGAH SELEKSI PENGADAAN CPNS DI LINGKUNGAN PEMKO SIBOLGA TA 2024
- PENGUMUMAN PERUBAHAN NILAI AFIRMASI HASIL SKD PPPK NAKES TAHAP 1 TAHUN 2024
- PENGUMUMAN PERUBAHAN NILAI AFIRMASI HASIL SKD PPPK TEKNIS TAHAP 1 TAHUN 2024
- Wakil Wali Kota Sibolga Gelar Open House Sambut Tahun Baru 2025
- Sekda Sibolga Resmi Membuka Diseminasi Audit Kasus Stunting (AKS) I Tahun 2024
- PENGUMUMAN HASIL AKHIR SELEKSI PPPK TEKNIS PEMKO SIBOLGA TA 2024 TAHAP 1
- Pemko Sibolga Hadiri Perayaan Natal BKAG Tahun 2024
- Pemko Sibolga Bersama Forkopimda Tinjau Pelabuhan ASP dan Pos Pelayanan Sambut Nataru
WALI KOTA LEPAS PAWAI MTQ TINGKAT KECAMATAN SIBOLGA SELATAN
- Updated: 17 April 2015
SIBOLGA – Wali Kota Sibolga Drs HM Syarfi Hutauruk melepas peserta pawai taaruf MTQ ke -43 Tingkat Kecamatan Sibolga Selatan tahun 2015, Jumat (17/4), berlangsung di depan Rusunawa “Jolong Basusuk”, Jalan Merpati, Kecamatan Sibolga Selatan, Sibolga. Pelepasan pawai ini disaksikan oleh Wakil Ketua DPRD Hendra Saputra, para Asisten, Kabag Humas, perwakilan dari Kantor Kemenag Sibolga, Camat Sibolga Selatan beserta Lurahnya.
Wali Kota menegaskan, Pemko Sibolga mendukung seluruh kegiatan umat beragama di Kota Sibolga,
“Sebab, Kota Sibolga adalah Kota Berbilang Kaum. Selama ini kerukuran umat beragama di Kota Sibolga tetap terjalin dengan rukun dan damai,” ujar Syarfi Hutauruk. Hal ini terlihat saat pelepasan pawai tersebut diikuti ribuan warga dari berbagai etnis di Kecamatan Sibolga Selatan, yang terdiri dari pelajar mulai tingkat SD, SMP, dan SMA, MAN, serta para kafilah, BKM Masjid, umat Kristen Protestan, Katolik, dan PNS dari seluruh kelurahan yang ada di Kecamatan Sibolga Selatan.
Meskipun berbeda suku, agama, dan keyakinan, tetapi kita bisa bersatu, rukun dan damai. Saya berharap tentunya semua umat beragama di Kota Sibolga dapat menjalankan ibadahnya dengan baik,” tutur Syarfi.
Pawai taaruf yang dilaksanakan ini merupakan bagian untuk pemberitahuan kepada masyarakat bahwa mulai hari ini, Jumat (17/4) malam, akan dimulai perlombaan MTQ tingkat Kecamatan Sibolga Selatan yang diadakan di lokasi Rusunawa Sibolga. (Hen)