////// // // // // Bimtek IMP se-Kota Sibolga Tahun 2023 – Situs Resmi Pemerintah Kota Sibolga
// // //
//
Situs Resmi Pemerintah Kota Sibolga

Bimtek IMP se-Kota Sibolga Tahun 2023

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA- Dalam rangka meningkatan kapasitas dan kompetensi Institusi Masyarakat Pedesaan/Perkotaan (IMP), Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinas PPKB) melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Institusi Masyarakat Pedesaan/Perkotaan (IMP) se- Kota Sibolga Tahun 2023. Bertempat di Aula Kedai Kopi 88, Pada Selasa (07/11/23) pagi.

Dalam pembukaan kegiatan ini, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Bustanul Arifin, S.T., M.M., mewakili Wali Kota Sibolga H. Jamaluddin Pohan. Wali Kota menghimbau peserta untuk mengikuti Bimtek dengan baik, tekun, dan serius, karena Kader IMP memiliki peran penting dalam pengelolaan Program Kesejahteraan Keluarga Berencana di Kota Sibolga.

Wali Kota juga berharap agar para peserta mampu menguasai dan mengaplikasikan pengetahuan yang diperoleh dari Bimtek ini, karena keberhasilan kader IMP sangat berdampak pada peningkatan kinerja para kader di lingkungan masyarakat, khususnya di Kota Sibolga.

Kegiatan ini dilaporkan akan berlangsung selama 3 hari, dengan rangkaian acara meliputi pemaparan materi, diskusi, dan simulasi selama 2 hari (7 hingga 8 November 2023), diikuti oleh kegiatan outbond pada tanggal 9 November 2023. Total terdapat 100 peserta yang mengikuti Bimtek ini, terdiri dari 17 orang Kader PPKBD, 59 orang Kader Sub PPKBD, 18 orang PKB PNS/P3K, dan 6 orang PLKB non-PNS. dr. Ratnawati turut hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini.

Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan manfaat signifikan dalam meningkatkan kompetensi peserta dan membangun Tim Kerja yang efektif dan kolaboratif. Selain itu, teknik komunikasi dalam pelayanan prima, teknik, serta strategi penyuluhan, kie, dan konseling kesehatan masyarakat menjadi fokus penting dalam upaya mensukseskan program Bangga Kencana dan Program Pencegahan serta penurunan angka Stunting di Kota Sibolga, menuju Sibolga yang Sehat, Pintar, dan Makmur.