Berita

WALI KOTA HIMBAU PEMUDA UNTUK JAUHI NARKOBA

SIBOLGA Saat ini, pemuda di Kota Sibolga banyak yang terlibat dalam kasus penyalahgunaan narkoba yang dapat merusak masa depan generasi muda. Oleh karena itu, Wali Kota Sibolga menghimbau kepada para pemuda Kota Sibolga agar menjauhi dan tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Hal ini disampaikan Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, M.M, usai menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-89 di lapangan Simare-mare, Kota Sibolga, Sabtu (28/10).

Ancaman terberat yang dihadapi para pemuda saat ini adalah narkoba. Dan saat ini yang menjadi sasaran peredaran narkoba adalah pemuda. Padahal, pemuda adalah generasi penerus harapan bangsa yang akan mewarisi perjuangan bangsa. Jika pemuda sampai kecanduan narkoba, bagaimana bisa berpartisipasi dalam mengisi pembangunan dengan baik,  ujar Syarfi Hutauruk.

Akibat semakin maraknya penyalahgunaan narkoba yang melibatkan kalangan pemuda, sehingga dihimbau agar kiranya pemuda yang terlanjur terlibat penyalahgunaan narkoba agar segera berhenti, karena bila pemuda terlibat penyalahgunaan narkoba akan menyengsarakan diri, keluarga dan masyarakat.

Syarfi juga menyampaikan, agar pemuda Kota Sibolga dapat mengisi kekosongan waktu dengan kegiatan-kegiatan positif, diantaranya melakukan kegiatan olah raga yang bermanfaat terhadap kesehatan pemuda itu sendiri.

“Mengisi waktu dengan berbagai kegiatan positif seperti belajar dan berolah raga diharapkan dapat menjauhkan pemuda dari penyalahgunaan narkoba dan mempercepat mewujudkan cita-cita para pahlawan, terutama mewujudkan negara kesatuan yang kuat dan masyarakat adil sejahtera,” katanya. (amir)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button