Memperingati Hari Pendidikan, Disdikbud Gelar Gerak Jalan Santai
SIBOLGA – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sibolga menggelar gerak jalan santai yang diikuti oleh ribuan peserta yang terdiri dari para pelajar, para guru dan masyarakat serta para pimpinan SKPD se-Kota Sibolga.Turut mengikuti Kapolres Kota Sibolga AKBP. Benny R Hutajulu dan jajaran, dan perwakilan Danlanal Kota Sibolga,Pimpinan DPRD, dan Sekda Kota Sibolga.
Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk didampingi Wakil Wali Kota Sibolga Edi Polo Sitanggang S.Pi dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sibolga Drs Alpian Hutauruk M.Pd melepas secara resmi peserta gerak jalan santai dari depan Kantor Wali Kota Sibolga, Senin (1/5).
Usai gerak jalan santai, acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah lucky draw dengan hadiah yang cukup menarik, seperti kulkas, mesin cuci, dispenser, sepeda, setrika, kompor gas dan payung.
Dalam kegiatan tersebut, Wali Kota HM Syarfi Hutauruk menyampaikan, bahwa gerak jalan santai ini merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kesehatan bagi para pelajar sehingga jika pelajar sehat maka dalam mengikuti pendidikan akan mampu untuk berfikir dengan sehat.
Masih dikatakan Syarfi, program olahraga ini bukan hanya sekedar olahraga saja, akan tetapi memiliki makna baik terhadap para pelajar, guru serta seluruh peserta yang mengikuti gerak jalan santai. Sebab menurutnya, gerak jalan santai sangatlah mampu untuk menetralkan denyut jantung, mengeluarkan keringat dengan tidak secara paksa.
“Olahraga gerak jalan santai ini sudah bisa dikatakan sebagai obat apalagi bagi mereka yang setiap hari lelah dalam beraktifitas,” ucapnya.
Syarfi berharap, gerak jalan santai seperti yang dilakukan tersebut, para pelajar dan guru dapat melanjutkannya, sehingga cara berfikir para pelajar dan guru dapat terkontrol dengan perimbangan olahraga, sehingga guru mampu menerapkan pelajaran-pelajaran dengan baik terhadap para pelajar dan cita-cita untuk peningkatan mutu pendidikan bisa tercapai sesuai dengan harapan Kota Sibolga dan bangsa Indonesia.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sibolga Drs. Alpian Hutauruk melaporkan, bahwa gerak jalan santai ini diikuti para pelajar dan guru serta masyarakat se-Kota Sibolga. Gerak jalan santai ini merupakan program Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sibolga dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional.
Alpian juga menuturkan, bahwa dirinya akan selalu siap dalam memberikan yang terbaik terhadap para pelajar dan guru di Kota Sibolga agar pendidikan di Kota Sibolga dapat semakin meningkat dan bisa mencapai target yang diharapkan.“Kita akan selalu siap dalam memberikan dukungan terhadap para anak didik dan guru baik dalam segi olah raga maupun dari segi yang lain yang dapat meningkatkan mutu pendidikan khususnya di Kota Sibolga,” ucap Alpian. (amir)