WALI KOTA LAKUKAN PELETAKAN BATU PERTAMA PEMBANGUNAN GEREJA BETHEL INDONESIA PAROMBUNAN
SIBOLGA – Dalam proses pembangunan bangsa yang sedang giat-giatnya dilaksanakan saat ini, semua sektor harus dibangun secara seimbang dan dilaksanakan secara terintegrasi. Dengan perlakuan yang seimbang antar sektor diharapkan pelaksanaannya akan lebih efektif dan lebih cepat mencapai tujuan. Pembangunan sektor agama merupakan salah satu sektor dalam program pembangunan bangsa kita. Sektor ini sifatnya strategis, karena disadari pemahaman serta pengalaman agama sangat mempengaruhi tingkah laku dan kebaikan moral setiap manusia yang menjadi pelaku seluru sektor pembangunan tersebut. Jadi secara tidak langsung, sektor ini dapat mempengaruhi semua sektor yang lain.
Dapat kita pahami bersama, bahwa kegiatan-kegiatan ke agamaan tidak akan berjalan efektif apabila tidak di dukung dengan fasilitas-fasilitas yang memadai untuk itu. Terutama pada masa sekarang ini, semua kegiatan membutuhkan berbagai fasilitas agar dapat terlaksana dengan lancar, berdaya guna, dan berhasil guna.
Gereja Bethel merasakan bahwa bangunan gereja untuk pelaksanaan pelayanan kepada jemaatnya perlu dibangun. Khususnya bangunan gedung gereja ini terus dilanjutkan untuk penyelesaian pembangunannya. Dan sebentar lagi akan dilaksanakan peletakan batu pertama sebagai titik awal pembangunan Gereja Bethel jemaat Hosyi “ANA” di Kota Sibolga, ujar Wali Kota Syarfi Hutauruk saat menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan gereja ini, Jumat (12/12).
Untuk mewujudkan penyelesaian pembangunan gereja ini sudah tentu memerlukan dana dengan disertai tekad dan kemauan seluruh jemaat terlebih-lebih panitia harus bekerja keras untuk mencari dana. Oleh karena itu sudah sewajarnya kita secara bersama-sama mendukung upaya pembangunan gereja ini. Pemerintah Kota Sibolga tetap memberi perhatian dibidang pembangunan rumah-rumah ibadah, untuk itu kedapannya, seluruh hadirin dan jemaat kami himbau marilah kita berpartisipasi untuk mendukung program pembangunan gereja ini, oleh karena firman Tuhan berkata “Allah mengasihi orang yang memberi dengan suka cita”, ujar Wali Kota dalam sambutan dan bimbingannya
Kita patut bersukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa karena telah begitu besar berkat yang dberikannya. Sebagai wujud ucapan terimakasih kita tersebut, mari kita bantu pembangunan dan peningkatan kualitas lebih mengarahkan segala puji bagi Dia, tambah Wali Kota saat mengakhiri sambutannya. (Hen)