Bansos Covid-19 Tahap I Kelurahan Pancuran Dewa Disalurkan

Dinas Kominfo Kota Sibolga | SIBOLGA – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Sibolga, kembali melanjutkan penyaluran bantuan sosial tahap I (satu) dalam bentuk sembako, bagi masyarakat yang terdampak ekonomi akibat pandemi Covid-19 di kelurahan Pancuran Dewa. Penyaluran secara simbolis kepada 10 orang perwakilan dilaksanakan pada Jumat (15/05/20) siang, di depan Kantor Lurah Pancuran Dewa.
Wali Kota Sibolga Drs. H.M Syarfi Hutauruk, MM selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Sibolga dalam sambutannya menyampaikan, “Banyak usaha masyarakat yang terkena dampak sosial akibat pandemi Covid-19 ini, seperti warung-warung kopi, warnet dan lain-lain. Untuk itu kami data melalui Dinas Sosial, terkumpul 10.000 Kepala Keluarga (KK), dengan asumsi sekitar 40.000 jiwa (4 orang per KK). Dimana penerima bantuan sosial sembako ini, diluar penerima bantuan PKH dan BST”.
Wali Kota menambahkan, “Bagi yang sama sekali belum mendapatkan bantuan, saya perintahkan Camat dan Lurah agar didaftarkan. Akan dibantu jika memang layak dibantu. Sebagaimana perintah dari Presiden, baik di pusat, provinsi dan kota atau kabupaten dibentuk Gugus Tugas. Tugasnya meminimalisir atau memutus mata rantai peredaran Corona agar jangan berkembang, menyiapkan anggaran pemerintah untuk mempersiapkan rumah sakit, alat – alat kesehatan, ruang isolasi, dan bantuan sosial bagi masyarakat. Tadi kami juga sudah mencanangkan pasar murah, yang menyediakan tepung, mentega, susu, sirup, kacang dan gula. Kalau ada yang kurang dari pelayanan kami, sebagai Gugus tugas semua Forkopimda kami mohon dimaafkan.”
Sebelum menyerahkan bantuan, Wali Kota didampingi Wakil Wali Kota Edi Polo Sitanggang, S.Pi, Danlanal Letkol Laut (P) Andris Benhard Marimbun Simaremare, Wakapolres Sibolga Kompol Sutrisno, dan Perwakilan Dandim 0211/TT, memeriksa kualitas beras yang diberikan.
Terlihat hadir dalam kegiatan ini, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Drs Yasman, MM , Inspektur Kota Sibolga Yahya Hutabarat, SE, MM, Kepala BKD Amarullah Gultom, SE, MM, Kadis Kominfo Drs. Binner Lumban Gaol, MM, Kabag Tapem Ahmad Yani Nasution, Kabag Kesra Dedy Rachmad Saleh Lubis S.E. MM, Camat Sibolga Sambas Syamsir Alamsyah Situmeang, SAP, dan Lurah Pancuran Dewa Irsan Fitriadi Sinaga, SE.