Asisten bersama Unsur Forkopimda Sambut Kedatangan Tim Kick Off The Rising Tide A Resonance 2023

SIBOLGA- Tim Kick Off The Rising Tide A Resonance 2023 disambut dengan hangat oleh Asisten Administrasi Pembangunan dan Umum, Hendra Darmalius, A.Pi., M.M., mewakili Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, serta Unsur Forkopimda Sibolga – Kabupaten Tapanuli Tengah. Kegiatan ini berlangsung di Satkowi Lanal Sibolga, yang terletak di Komplek TNI AL Oswald Siahaan. Kedatangan Tim Kick Off The Rising Tide A Resonance 2023 disambut oleh beberapa pejabat penting, seperti Dandim 0211/TT Letkol Inf. Jon Patar Hasudungan Banjarnahor, S.IP., Dansatradar Sibolga Mayor Lek Hardiman Reinhard Hasibuan, S.M., Mewakili Bupati Tapanuli Tengah Asisten Perekonomian dan Pembangunan Dr. Iskandar, AP, S.Sos, M Si, Mewakili Danrem 023/KS Pasi Bhakti Rem 023/KS Mayor Inf D Gultom, Mewakili Danlanal Sibolga Palaksa Lanal Sibolga Mayor Laut Tekhink Mukmin Alamsyah, Wakapolres Kabupaten Tapanuli Tengah Kompol Kamaluddin Nababan, S.H., dan para jajaran Lanal Kota Sibolga.
Tim Kick Off The Rising Tide A Resonance 2023 bertujuan untuk mengakhiri perjalanan quadrathlon Sabang-Jakarta sejauh 3.141 Km dengan waktu tempuh 35 hari mulai 1 September – 5 Oktober 2023. Tema dari kegiatan ini adalah “Stop Warisan Sampah.” Perjalanan ini merupakan rangkaian acara yang bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 TNI.
Pada hari ini, Tim Kick Off The Rising Tide A Resonance 2023 akan beristirahat. Namun, pada hari Rabu (13/09/2023) besok, mereka akan melaksanakan gotong royong bersama. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan dan menghentikan warisan sampah.
Tim Kick Off The Rising Tide A Resonance 2023 mengundang seluruh masyarakat Sibolga untuk turut serta dalam gotong royong ini, karena menjaga kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Dengan kerjasama yang baik, diharapkan akan tercapai lingkungan yang bersih dan sehat.