APEL KESADARAN NASIONAL, “WALIKOTA SIBOLGA TEKANKAN KEDISIPLINAN ASN”

SIBOLGA – Bertempat di Lapangan Simare-mare, Apel Kesadaran Nasional yang setiap tanggal 17 dilaksanakan, Kamis (17/1/2019), ini adalah yang pertama kali dilaksanakan di tahun 2019, berjalan dengan hikmat dan dihadiri PNS, Tenaga Harian Lepas tiap instansi baik Dinas, Badan, Kantor, Kecamatan dan Kelurahan. Barisan peserta upacara tertata dengan rapi diurut berdasarkan masing masing instansi. Pada apel kali ini, Sekretariat dan Dinas Kominfo Kota Sibolga bertindak sebagai panitia upacara, dimana Kabag Tapem, Agus Saleh S.Sos ditunjuk sebagai Inspektur Upacara (Irup).
Walikota Sibolga Drs.H.M.Syarfi Hutauruk MM, bertindak selaku Pembina Upacara, dalam sambutannya menyampaikan selamat Tahun Baru 2019 semoga di tahun baru ini memberikan semangat perubahan yang menuju lebih baik di bandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, serta menekankan agar para ASN meningkatkan kedisiplinan serta melakukan evaluasi tentang peran dan fungsi ASN sebagai bagian dari birokrasi yang dapat mendorong inovasi pelayanan publik yang lebih baik ditengah-tengah masyarakat.
“Hendaknya ASN itu menyadari, memahami dan menyakini bahwa pilihan karir sebagai ASN adalah kesempatan untuk melaksanakan lebih banyak manfaat ditengah masyarakat, bukan sekedar tujuan sempit dengan menjadikannya sebagai sumber penghasilan bulanan saja.,” ujarnya.
Kedisiplinan sangat berpengaruh terhadap kinerja suatu organisasi dan mewujudkan pelayanan prima yang baik kepada masyarakat,pelayanan tepat waktu, tepat sasaran dan patuh terhadap ketentuan yang berlaku serta loyalitas dalam melaksanakan tugas. Disiplin diri juga diharapkan memberikan dampak positif bagi kualitas kinerja dalam rangka perwujudan pelayanan prima yang propesional dan bersinergi dengan visi dan misi serta tujuan pembangunan daerah” mewujudkan Sibolga yang sejahtera, maju dan berdaya saing.
Wali Kota Sibolga Drs.H.M.Syarfi Hutauruk MM, juga menyampaikan bahwa tahun ini telah memasuki tahun politik 2019, ia minta kepada Camat, Lurah dan Kepala Lingkungan untuk meningkatkan sistem keamanan, ketertiban, pengawasan serta perhatian kepada seluruh masyarakat di wilayahnya masing-masing, serta mengkampanyekan kerukukunan sosial, harmonisasi kehidupan bermasyarakat di tengah rongrongan integritas bangsa berdasarkan informasi-informasi pada berbagai media termasuk media sosial yang sangat tinggi saat ini dan sebagai ASN bersikaplah netral dan tidak terlibat politik praktis,” tegas walikota
Syarfi juga menyoroti era keterbukaan informasi sekarang ini. “Di era keterbukaan seperti saat ini, pelayanan publik menjadi isu yang sangat sensitif baik di tingkat lingkungan, kelurahan, kecamatan, sampai di tingkat perangkat daerah. Untuk Itu, saya tekankan agar ASN meningkatkan kualitas pelayanan publik di berbagai jenjang administrasi pemerintahan berbasis Smart City, berkoordinasi dengan Dinas Kominfo guna mewujudkan Kota Sibolga yang sejahtera, maju dan berdaya saing,” paparnya.
Walikota Sibolga Drs.H.M.Syarfi Hutauruk MM, juga minta seluruh aparatur pemerintah, khususnya perangkat daerah yang berhubungan langsung dengan pelaksanaan dan peningkatan kualitas infrastruktur kota dan pelayanan publik agar tidak menunda-nunda pekerjaan.
“Apa yang sudah ditetapkan sebagai arah dan kebijakan pembangunan kota harus segera dilaksanakan dan laporan kegiatan juga laksanakan sebagaimana amanah aturan,” ujarnya.
Selanjutnya menyikapi persoalan Tenaga Harian Lepas (THL) yang jumlahnya sudah melebihi jumlah PNS dan sesuai permintaan DPRD melalui Pandangan Umum anggota DPRD pada Sidang Paripurna APBD pada tahum 2018 lalu untuk dilakukan pengurangan demi efektifitas anggaran, Wali Kota Sibolga menyampaikan kepada seluruh THL bahwa Tim Evaluasi yang dibentuk bekerja profesional dan bebas dari tekanan apapun.
“Yakinlah para THL yang disiplin, kerja dan loyalitas bagus, tidak mungkin saudara/i akan dipecat. Evaluasi tentu bagi yang tidak disiplin dan kinerjanya tidak baik apalagi terindikasi pemakai Narkoba”, Katanya.
Berhubung Tim yang dibentuk meminta waktu tambahan untuk proses Evaluasi, maka saya sampaikan kepada seluruh Pimpinan OPD untuk hari ini menadatangani Perpanjangan Kontrak seluruh THL tanpa terkecuali, sebelum ada hasil kerja Tim Evaluasi selesai. Untuk itu kepada seluruh THL yang telah dirumahkan dari beberapa hari lalu, mulai hari ini seluruhnya kembali bekerja di instansi masing-masing, Pungkasnya.
Mengakhiri amanatnya, Wali Kota Sibolga Drs.H.M.Syarfi Hutauruk MM, juga menyampaikan ucapan selamat kepada Camat Sibolga Utara Maslan Ida Rumapea SE, dan Lurah Pancuran Kerambil Herlinda Tanjung S.Ap, yang terpilih sebagai camat dan lurah terbaik atas penilaian kinerja semester II Tahun 2018.
Selanjutnya, Wali Kota Sibolga Drs.H.M.Syarfi Hutauruk MM, juga menyerahkan Piagam Penghargaan dan Hadiah kepada Camat dan Lurah Terbaik serta penyerahan 500 exemplar buku dan 1 unit mobil perpustakaan keliling dari Perpustakaan Nasional kepada Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Sibolga Lysnah Siahaan SE, untuk dioperasikan dengan maksimal di kota Sibolga.
Turut hadir dalam apei ini yaitu, Wakil Wali Kota Sibolga Edi Polo Sitanggang S.Pi, Sekretaris Daerah, M.Yusuf Batubara SKM, para Asisten Pemko Sibolga, dan Staf Ahli Pemko Sibolga. (mks/amir)