2 APRIL 2019 HARI JADI SIBOLGA KE-319

DINAS KOMINFO KOTA SIBOLGA | SIBOLGA – Hari ini (Selasa, 02/04) merupakan Hari Jadi Sibolga (HJS) yang ke 319 tahun. Serangkaian kegiatan digelar hari ini, yang dimulai dengan Sidang Paripurna Istimewa HJS di Kantor DPRD Kota Sibolga, Pawai Karnaval Etnis, Jiarah ke Makam Tuanku Dorong, dan ditutup dengan Jamuan Syukuran Makan Siang Bersama di Kantor Wali Kota Sibolga.
Sejumlah Kepala Daerah se-Sumatera Utara maupun perwakilan, turut hadir pada HJS Sibolga ke-319 ini, diantaranya Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani beserta Wakil Bupati Darwin Sitompul, Wakil Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH, Mewakili Bupati Deli Serdang Staf Ahli Edwin Nasution, Mewakili Wali Kota Tanjung Balai Staf Ahli Patwar Nur, dan Mewakili Bupati Asahan Kepala Bagian Pemerintahan Suherman Siregar. Juga hadir H. Pandapotan Nasution, Mantan Wali Kota Sibolga dan seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se-Kota Sibolga.
Pada saat berlangsungnya sidang Paripurna, Sekretaris DPRD Kota Sibolga Richard M Pangaribuan, S. Si, Apt, M.Kes, membacakan sejarah Sibolga dengan visualiasi foto-foto Sibolga terdahulu pada layar proyektor, yang mengingatkan seluruh yang berhadir, akan sejarah terbentuknya Sibolga. Dengan peradaban yang dimulai dari pulau Poncan Ketek hingga seterusnya menjadi berkembang menjadi Kota Sibolga Negeri Berbilang Kaum Perekat Hubungan Antar Umat Beragama.
Pimpinan Rapat Sidang Paripurna, Ketua DPRD Tonny Agustinus Lumban Tobing, SE, menyampaikan harapannya, kiranya arah pembangunan kota Sibolga kedepan, dapat lebih difokuskan pada pertumbuhan peningkatan ekonomi kerakyatan, pelayanan publik, sarana dan prasarana transportasi kota, untuk mendukung sektor ekonomi kreatif, dan pembangunan sektor pariwisata, menuju peningkatan kesejahteraan perekonomian masyarakat kota Sibolga.
Terpisah, dalam sambutannya pada sidang paripurna, Wali Kota Sibolga Drs. H.M. Syarfi Hutauruk, MM, mengungkapkan berbagai prestasi yang diraih, dan pembangunan yang terjadi di kota Sibolga, semasa tahun 2018-2019. Mulai dari masuknya kota Sibolga dalam nominasi Smart City, dengan tindak lanjut Program Command Center yang diresmikan Jaksa Agung dan Menteri Perdagangan RI, Pengembagan Pelabuhan Sambas, dengan desain terbaik se-Asia Pasifik yang diresmikan Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo, terjaminnya asuransi kesehatan 100% masyarakat kota Sibolga, dan sejumlah prestasi dan pembangunan lainnya.
Wali Kota Sibolga juga bermohon kepada seluruh masyarakat kota Sibolga, untuk mendoakan dan membantu pemerintah kota Sibolga, sehingga mampu berbuat lebih banyak dan lebih baik lagi, bagi kota Sibolga. Terkhusus atas kejadian Bom, yang begitu mengejutkan juga menyedihkan, dan menyisakan duka serta mencoreng nama kota Sibolga sebagai kota yang damai, beberapa waktu lalu, Wali Kota mengajak seluruh masyarakat untuk lebih aktif dan meningkatkan kewaspadaan terkait paham-paham radikalisme, juga aktivitas-aktivitas yang mencurigakan.
Diakhir sambutannya, Wali Kota Sibolga mengucapkan Selamat Hari Jadi Sibolga Ke-319, dengan Semangat Hari Jadi Sibolga ke-319, mari kita tingkatkan semangat kerja bersama menuju masyarakat kota Sibolga yang sejahtera, maju dan berdaya saing”. (Kominfo)