Laporan Liputan

WALI KOTA HIMBAU ASN TINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK

SIBOLGAApel Kesadaran Nasional yang dilakukan pada tanggal 17 setiap bulannya berjalan dengan hikmat, dilaksanakan di Lapangan Simare-mare Kota Sibolga, Senin (19/2/2018) kemarin.

Kegiatan rutin apel kesadaran nasional ini diikuti oleh ratusan aparatur sipil negara (ASN) baik PNS dan THL dari berbagai instansi baik dinas, badan, kantor kecamatan dan kelurahan. Hal itu terlihat dari barisan para peserta upacara yang tertata dengan rapi diurut berdasarkan masing masing instansi. Adapun yang bertindak sebagai panitia upacara pada apel kesadaran nasional hari ini adalah Dinas Kesehatan Kota Sibolga.

Bertindak sebagai inspektur upacara,Wali Kota Sibolga Drs. H.M Syarfi Hutauruk, M.M, menekankan, bahwa reformasi birokrasi menjadi bagian penting dalam mewujudkan pemerintahan yang baik. Titik berat dari pemerintahan yang baik adalah pada upaya peningkatan kualitas pelayanan publik, serta pengetahuan dan pemahaman terhadap prinsip-prinsip Good Governance.

“Saat ini kita sudah berada di awal tahun 2018, banyak tugas-tugas didepan yang telah menanti kita. Oleh karena itu, kita dituntut untuk lebih giat, disiplin dan tekun dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai aparatur sipil negara.Hal ini akan dapat terlaksana, jika kita memiliki dedikasi yang tinggi serta konsisten dalam mengemban tugas yang diberikan kepada kita. Mari kita tingkatkan komitmen, kinerja dan kedisplinan aparatur secara maksimal bagi kesejahteraan dan kemajuan masyarakat Kota Sibolga,” ucap Wali Kota Sibolga.

Dikesempatan itu, wali kota juga mengungkapkan, bahwa ada 19 orang PNS dan 18 orang THL di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga yang terlibat narkoba. Adapun terhadap ASN yang terlibat narkoba tersebut akan dipantau oleh Polres Kota Sibolga, sedangkan THL yang terlibat akan diberhentikan. (amir/mks)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button