Laporan Liputan

PELAKSANAAN MUSDA V MUI KOTA SIBOLGA

SIBOLGA Majelis Ulama Indonesia (MUI) laksanakan musyawarah daerah (Musda) V Majelis Ulama Indonesia Kota Sibolga yang di laksanakan di Gedung Nasional, Kamis 06 Shafar 1439 H / (26/10), pagi. Kegiatan musda V tersebut mengangkat tema “Revitalisasi Peran Ulama Bagi Penguwatan Umat Menuju Sibolga Yang Sejaterah, Maju, Beradap, Berdaya Saing”.

Dalam kegiatan tersebut hadir Sekda Kota Sibolga  M. Sugeng, Wakil Ketua Umum MUI Sumatera Utara  H. Arso, para pimpinan OPD Kota Sibolga, Ketua Umum MUI Kota Sibolga H Aswad, Sekretaris MUI Kota Sibolga Zulhamsyah Panjaitan, Ikdi Kota Sibolga, Camat dan Lurah se-Kota Sibolga, dan organisasi pemuda islam yang ada di Kota Sibolga serta masyarakat.

Sebagaimana kita ketahui, bahwa Majelis Ulama Indonesia adalah sebagai wadah musyawarah dan wadah silaturahmi para ulama, Zu’ama dan cendekiawan muslim, yang mempunyai cita – cita untuk mewujudkan masyarakat yang lebih baik sebagai hasil kerja keras dan kerjasama segenap potensi umat melalui potensi aktivitas ulama, umara, dan cendikiawan muslim untuk kejayaan islam dan umat islam guna membangun masyarakat yang di ridoi Allah SWT.

Sambutan Wali Kota Sibolga H.M Syarfi Hutauruk yang di bacakan Sekda Kota Sibolga M. Sugeng, mengharapkan, seluruh rangkaian acara musyawarah ini dapat berjalan secara demokratis, sehingga menghasilkan figur- figur kepengurusan yang benar- benar di dambakan oleh masyarakat, yang dapat mengayomi seluruh anggota, serta dapat menghasilkan program – program  yang brilian yang dapat membawa organisasi MUI kearah yang lebih maju.

Sebelumnya, Ketua MUI Kota Sibolga H. Aswad mengatakan, pelaksanaan Musda MUI Kota Sibolga adalah tentang  pemilihan ketua dan kepengurusan yang baru masa bhakti 2017 s/d 2022. Dalam kegiatan ini, sengaja mengambil tema revitalisasi peran ulama bagi penguatan umat menuju Sibolga yang sejahterah, maju, beradap, dan berdaya saing. Dengan harapan, kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik. “Siapun yang melanjutkan kepengurusan MUI Kota Sibolga nantinya, harus bisa memegang amanah dengan sebaik – baiknya dan mampu membawa MUI Kota Sibolga ke arah yang lebih maju lagi,” ujarnya.     (rj)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button