BeritaLaporan Liputan

Advokasi P3 dan PLP Di Posyandu Kota Sibolga Tahun 2024

Dinas Kominfo Kota Sibolga I SIBOLGA, – Dalam upaya meningkatkan kesehatan masyarakat, hari ini Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Josua Hutapea, S.Sos, mewakili Wali Kota Sibolga H. Jamaluddin Pohan, secara resmi membuka Kegiatan Advokasi Pengelolaan Posyandu Prima Dan Pelaksanaan Layanan Primer (P3 dan PLP) Di Posyandu Kota Sibolga Tahun 2024. Acara berlangsung di Aula Kedai Kopi 88 pada Rabu,(29/05/24 pagi.

Dalam laporan Kabid Kesmas Dinkes Sibolga, Sri Wahyuni SKM., M.Si., disebutkan bahwa kegiatan ini diikuti oleh 57 peserta. Tujuan utamanya adalah meningkatkan pengetahuan dan pemahaman terkait Integrasi Layanan Primer di Posyandu di Kota Sibolga.

Wali Kota Sibolga, melalui sambutan yang dibacakan Asisten, menekankan pentingnya peran Posyandu Prima dalam integrasi layanan primer untuk menjaga kesehatan masyarakat. Dengan adanya Posyandu Prima, diharapkan masyarakat dapat melakukan skrining kesehatan awal sehingga anomali kesehatan dapat ditangani lebih dini di Puskesmas.

Acara dilanjutkan dengan paparan dan sesi tanya jawab yang dipimpin oleh Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Kota Sibolga, Sri Wahyuni SKM., M.Si., dan Dr. Sukma dari Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara. Mereka membahas strategi untuk memperkuat upaya promotif dan preventif dalam layanan kesehatan primer yang komprehensif dan terintegrasi.

Related Articles

Back to top button